Bola.com, Jakarta - Salah satu pemain ganda campuran terbaik yang pernah dimiliki Indonesia, Tontowi Ahmad telah memutuskan pensiun, awal pekan ini.
Tentu bakal banyak teman sesama atlet pelatnas yang merindukan sosok Owi-sapaan akrab Tontowi Ahmad. Salah satunya Praveen Jordan.
Baca Juga
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Maarten Paes Bawa Level Berbeda di Bawah Mistar Timnas Indonesia: Perlu Pesaing yang Lebih Kuat?
Advertisement
Praveen pun menceritakan satu momen lucu yang akan membuatnya selalu mengingat sosok seniornya, Owi. Adalah ketika keduanya sama-sama mengikuti Denmark Open 2019.
Singkat cerita Owi dan Praveen berada di dalam satu kamar hotel. Saat mandi, Owi berteriak-teriak di kamar mandi karena kedinginan.
"Bang Owi teriak-teriaknya kencang banget, selama dia mandi itu dia teriak-teriak. Dia teriak katanya kedinginan, padahal tadi sebelumnya saya mandi nggak dingin, masih ada air panasnya (tertawa)," kata Praveen melalui rilis yang diterima Bola.com.
"Memang bang Owi orangnya lucu, dia selalu bikin saya ketawa, ini yang bikin kangen," tambahnya.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Haus Gelar
Lebih lanjut, Praveen turut mengenang Tontowi Ahmad sebagai sosok pemain yang haus gelar. Oleh karena itulah, ia banyak mencontoh hal positif dari seniornya tersebut.
"Bang Owi itu senior yang membimbing junior-juniornya, dia juga rendah hati dan selalu haus gelar," Praveen bercerita.
Praveen sendiri sekarang berpasangan dengan Melati Daeva Oktavianti. Keduanya kini berstatus pasangan andalan di sektor ganda campuran. Bersama Melati, Praveen baru saja meraih gelar di All England 2020.
Advertisement