Sukses


4 Ide Masakan Hari Ini: Resep Olahan Brokoli, Sehat dan Mudah Dibuat

Bola.com, Jakarta - Brokoli menjadi satu di antara jenis sayuran yang sering dijumpai di berbagai hidangan atau olahan makanan. Kandungan nutrisi yang ada dalam brokoli baik bagi kesehatan tubuh.

Ada berbagai manfaat yang dapat kamu rasakan dengan mengonsumsi brokoli, satu di antaranya menurunkan risiko peradangan berkat sifat antiinflamasi di dalamnya.

Sayuran hijau dengan tangkainya yang bisa dimakan ini dapat dibeli dimana saja. Selain itu dengan harganya relatif terjangkau menjadikan brokoli sering dijadikan bahan masakan.

Brokoli dapat tumbuh subur di wilayah yang memiliki suhu dingin sehingga brokoli seringkali dibudidayakan di daratan tinggi seperti di kaki gunung.

Terdapat banyak masakan yang dapat kamu buat dengan bahan dasar brokoli, mulai makanan berkuah hingga berbagai macam tumis.

Jika kamu ingin mencoba untuk mengolah brokoli, berikut empat resep olahan brokoli, seperti disadur dari Brilio, Jumat (28/8/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Tumis Brokoli Wortel

1. Tumis Brokoli Wortel

Bahan-bahan:

  • 1 bungkul brokoli, potong-potong
  • 1 buah wortel, iris tipis
  • 4 buah cabai rawit, iris kecil-kecil
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 5 siung bawang merah, cincang halus
  • Air secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya)
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

  • Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  • Masukkan cabai, tumis sampai layu.
  • Masukkan brokoli, tambahkan garam, merica bubuk, dan gula.
  • Masak beberapa menit hingga brokoli setengah matang.
  • Masukkan wortel dan aduk-aduk rata.
  • Tambahkan sedikit air, masak sampai brokoli dan wortel matang serta empuk.
  • Tambahkan kaldu ayam bubuk secukupnya atau sesuai selera.
  • Tumis brokoli wortel siap disajikan.

 

2. Bakwan Brokoli Jagung

Bahan-bahan:

  • 1 buah brokoli, direbus
  • 1 buah jagung manis, direbus lalu dipipil
  • Kacang polong secukupnya
  • Irisan wortel secukupnya
  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • 3 siung bawang putih, dihaluskan

Cara Membuat:

  • Rebus brokoli sampai lunak, angkat.
  • Tumbuk kasar brokoli yang sudah direbus.
  • Campur semua bahan, aduk hingga rata.
  • Panaskan minyak dengan api sedang.
  • Ambil 1 sdm adonan, pipihkan sedikit, goreng sampai kecokelatan.
  • Lakukan sampai adonan habis, angkat dan tiriskan.
  • Bakwan brokoli jagung siap dinikmati.
3 dari 3 halaman

Sup Brokoli Bakso

3. Sup Brokoli Bakso

Bahan-bahan:

  • Brokoli sesuai selera
  • Bakso ayam atau sapi sesuai selera
  • 1 buah wortel, diiris
  • 1 butir tomat
  • 1 siung bawang putih
  • 1/2 sdt merica
  • 2 butir bawang merah, diiris
  • 2 sdm saus tiram
  • Garam secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat:

  • Potong brokoli per kuntum, cuci bersih.
  • Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
  • Tambahkan air, saus tiram, wortel, dan bakso.
  • Masak hingga mendidih.
  • Tambahkan garam dan kaldu secukupnya, koreksi rasa.
  • Masukkan brokoli dan irisan tomat. Masak sekitar 5 menit.
  • Sup brokoli bakso siap dinikmati.

 

4. Ayam Brokoli Saus Keju

Bahan-bahan:

  • 1/2 kg daging dada ayam tanpa tulang
  • Brokoli yang sudah dikukus
  • 2 sdm krim cheese
  • 2 sdt tepung
  • 3 sdm butter
  • 300 cc susu segar
  • 4 sdm parutan keju
  • 1 butir telur dan 1 sdm air
  • 4 sdm parutan keju cheddar
  • Garam, lada dan bawang putih untuk bumbu
  • Tepung roti secukupnya.
  • Tepung terigu untuk lapisan
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt merica
  • 2-3 siung bawang putih dimemarkan

Cara Membuat:

  • Panaskan oven sampai suhu 375 derajat.
  • Belah daging ayam secara horizontal hingga hampir ke ujung sehingga ayam bisa dibuka seperti buku.
  • Haluskan garam, bawang, dan merica. Rendam ayam sejenak.
  • Baluri dengan tepung terigu, telur, dan tepung roti berturut-turut.
  • Oven ayam selama 30-35 menit atau hingga suhu ayam mencapai 160 derajat.
  • Lelehkan butter dengan api sedang, campur dengan 3 sdt tepung, aduk selama 1 menit.
  • Campurkan susu, aduk hingga kental, tambahkan parutan keju, krim cheese, garam, lada, bawang, dan brokoli. Masak selama 3-5 menit. Sisihkan.
  • Keluarkan ayam yang sudah matang, masukkan brokoli dan keju ke sela-sela belahannya.
  • Siram dengan saus.
  • Ayam brokoli saus keju siap disajikan.

 

Disadur dari: Brilio.net (Penulis: Deta Jauda Najmah. Published: 28/04/2020)

 

Dapatkan berbagai resep lezat dan praktis lainnya dengan mengunjungi tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer