Sukses


Jangan Dibuang, Ini 6 Manfaat Kulit Jeruk untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui

Bola.com, Jakarta - Jeruk merupakan satu di antara jenis buah-buahan yang cukup digemari di berbagai penjuru dunia. Umumnya, kebanyakan orang hanya mengonsumsi daging atau bulir jeruk saja untuk memperoleh segala manfaat baiknya.

Namun, tidak hanya buahnya saja yang baik, kulit jeruk juga memiliki manfaat untuk kecantikan, khususnya kulit wajah. Sama seperti dagingnya, kulit jeruk kaya akan vitamin, terutama vitamin C.

Kulit jeruk mengandung 136 mg vitamin C, lebih tinggi kadar dibandingkan daging buahnya yang hanya mengandung 71 mg. Kulit jeruk juga mengandung flavonoid dan berbagai fitokimia yang penting bagi tubuh.

Jadi, siapa menyangka, bagian yang biasa dibuang itu ternyata memiliki manfaat untuk tubuh, khususnya perawatan kecantikan. Bila Anda memiliki kebiasaan membuang kulit jeruk, kini perlu dipikir terlebih dahulu sebelum melakukannya lagi. 

Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda bisa mengoleskan kulit jeruk atau menghaluskannya menjadi masker.

Berikut ini beberapa manfaat kulit jeruk untuk kecantikan yang jarang diketahui, disadur dari Klikdokter, Kamis (8/10/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Manfaat Kulit Jeruk untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui

1. Menghilangkan bintik hitam dan jerawat

Bila Anda mempunyai masalah pada kulit wajah, khususnya yang berjerawat atau noda hitam, coba gunakan masker yang terbuat dari kulit jeruk.

Caranya, dengan menghaluskan kulit jeruk yang telah kering, lalu tambahkan dengan sedikit tetes air mawar dan satu sendok teh bubuk kayu cendana.

Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur dan berbentuk seperti pasta, lalu setelah itu jadikan sebagai masker untuk wajah Anda.

2. Mencerahkan kulit

Kulit jeruk kaya akan vitamin C. Menggunakan kulit jeruk sebagai campuran masker atau scrub akan menjadikan kulit cerah dan bebas kusam.

Bagi yang ingin mencerahkan kulit tanpa harus melakukan suntik putih, Anda dapat memanfaatkan kulit jeruk ini.

Perlu diperhatikan, apabila Anda memakainya secara berlebihan, justru dapat menimbulkan iritasi serta efek panas pada kulit. Jadi, pastikan Anda tidak menggunakannya terlalu banyak karena kulit jeruk mengandung asam sitrat.

3 dari 4 halaman

Manfaat Kulit Jeruk untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui

3. Toner alami mencegah jerawat

Membuat masker alami mungkin sudah biasa, tapi bagaimana dengan membuat toner sendiri? Anda bisa membuat toner sendiri dari kulit jeruk.

Toner alami ini dipercaya mampu membantu Anda untuk mencegah jerawat dan mencerahkan kulit. Caranya, cukup haluskan kulit jeruk dengan air dan campurkan air lemon secukupnya.

Campurkan juga minyak almon secukupnya, lalu aduk rata. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur. Masukan ke botol kaca yang telah dibersihkan sebelumnya.

Jika adonan terlalu kental, tambahkan air secukupnya. Simpan toner alami tersebut di tempat dingin dan kering.

4. Menghilangkan komedo

Manfaat selanjutnya kulit jeruk untuk kecantikan adalah membantu menghilangkan komedo. Jika komedo tak dihilangkan, kulit menjadi bertekstur alias kasar.

Timbulnya komedo disebabkan oleh penumpukan kotoran, debu, riasan, dan kulit mati di permukaan kulit. Ada dua jenis komedo yang sering ditemui, yaitu komedo putih dan hitam.

Untuk membersihkan komedo hitam maupun putih, Anda dapat memanfaatkan kulit jeruk dengan membuat masker kulit jeruk. Caranya pun cukup mudah, Anda tinggal menghaluskan kulit jeruk, lalu mencampurkan dengan yoghurt secukupnya.

Oleskan adonan masker ke wajah, lalu pijat halus area wajah. Setelah itu, diamkan selama 15 menit dan bilas dengan air hangat.

4 dari 4 halaman

Manfaat Kulit Jeruk untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui

5. Mempercepat regenerasi kulit

Tak hanya mengandung vitamin C, kulit jeruk juga memiliki kandungan kalsium. Kandungan kalsium ini diyakini bisa mempercepat regenerasi kulit, khususnya sel-sel kulit yang sudah rusak.

Sebuah penelitian menyatakan 100 gr kulit jeruk terdapat 161 ml kalsium atau 16 persen kebutuhan kalsium harian. Kandungan yang ada di dalam kulit jeruk ini bermanfaat mengganti sel kulit yang usang dengan yang baru dan lebih sehat.

6. Mencegah kulit keriput

Bertambahnya umur tidak lepas dari masalah kondisi kulit. Tapi, kenyataannya, wanita yang masih berusia masih muda juga bisa memiliki masalah kulit, termasuk penuaan dini atau keriput.

Banyak faktor yang memicu timbulnya kulit keriput, seperti paparan sinar ultraviolet, radikal bebas, dan kurangnya cairan dalam tubuh. Dengan memanfaatkan kulit jeruk yang dijadikan masker alami, masalah tersebut bisa dicegah.

Kulit buah jeruk mengandung antioksidan kuat dan bisa melawan radikal bebas yang merusak sel-sel kulit sehat. Selain itu, kulit buah yang kaya vitamin C ini juga mengandung kalsium diyakini mampu mencegah penuaan dini dan membantu regenerasi kulit Anda.

 

Sumber: Klikdokter

 

Dapatkan kumpulan artikel manfaat lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer