Bola.com, Jakarta - Arah kehidupan tidak dapat kita tebak. Ada kalanya kita merasakan kenyamanan dan ketenteraman, ada kalanya permasalahan menghampiri. Untuk tetap memberikanmu semangat dalam menjalani kehidupan, kamu dapat membaca dan menghayati kata-kata kutipan Islami.
Melalui kata-kata kutipan Islami tersebut kamu dapat memahami bagaimana menghadapi permasalahan dalam hidup dengan bijak dan sesuai ajaran agama Islam.
Baca Juga
Advertisement
Sebagai seorang muslim yang baik dan beriman, sudah sewajarnya kamu mencari berkah dan perlindungan dari Allah SWT pada setiap langkah kehidupan yang kamu ambil
Dia akan selalu membantumu dalam segala permasalahan yang dihadapi dalam kehidupan ini, di saat yang lain pergi meninggalkan kita.
Allah SWT juga tidak akan pernah memberikan suatu masalah, melainkan masalah yang dapat diselesaikan oleh hamba-Nya. Sebagai hamba, kita juga harus terus berusaha untuk menyelesaikan segala permasalahan yang ada dan mengubah diri menjadi lebih baik.
Berikut 35 kata-kata kutipan Islami, yang dapat membantumu memperdalam agama Islam dan Allah lebih dekat, seperti dikutip dari Awaken The Greatness Within dan Medium, Senin (9/11/2020).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kata-kata Kutipan Islami
1. "Hati yang paling berani adalah yang tetap dekat dengan Allah (Tuhan), bahkan ketika sedang sakit."
2. "Ketika kamu lupa bahwa kamu membutuhkan Allah (Tuhan), Dia menempatkanmu dalam situasi yang menyebabkan kamu berseru kepada-Nya dan itu untuk kebaikanmu sendiri."
3. "Jangan pernah meremehkan kekuatan doa."
4. "Hidup duniawi pendek, jadi berpalinglah kepada Allah sebelum kamu kembali kepada Allah ."
5. "Bangunlah pagi hari untuk mencari rezeki dan kebutuhan-kebutuhanmu. Sesungguhnya pada pagi hari terdapat barakah dan keberuntungan."
6. "Usaplah kepala anak yatim dan beri makan orang miskin. "
7. "Tidaklah seorang muslim menanam tanaman kemudian tanaman itu dimakan oleh burung, manusia, ataupun hewan, kecuali baginya dengan tanaman itu adalah sedekah."
8. "Maafkan orang lain secepat yang kamu harapkan Allah mengampunimu."
9. "Hidup tanpa Allah ibarat sebuah pensil tumpul, ia tidak memiliki titik."
10. "Setiap menit yang kita lalui dalam kehidupan di dunia ini, sangatlah berharga. Maka, kita harus bisa memanfaatkannya untuk menggapai balasan terbaik di akhirat nanti."
Advertisement
Kata-kata Kutipan Islami
11. "Kehidupan dunia ini hanyalah kenikmatan dari khayalan."
12. "Allah (Tuhan) tidak membebani jiwa lebih dari yang dapat ditanggungnya."
13. "Kehidupan yang sibuk membuat doa makin sulit, tetapi doa membuat hidup yang sibuk menjadi lebih mudah."
14. "Ketika hidupmu sedang terpuruk, pada saat itulah kamu berada dalam posisi sempurna untuk berdoa."
15. "Realitas sopan santun adalah hasil dari karakter yang indah. Jadi, tata krama adalah manifestasi dari integritas dan kekuatan dalam kepribadian batiniah seseorang menjadi tindakan."
16. "Hidup ini tidak akan terasa membosankan jika kita mau menjalin kontak dengan Allah, sang pemberi kebahagiaan."
17. "Halal adalah suatu keharusan. Tidak hanya tentang apa yang kita makan, tetapi juga apa yang kita kenakan dan apa yang kita sukai."
18. "Ketika seseorang berperilaku tidak adil kepadamu, temukan kedamaian dalam kebenaran situasi, mengetahui bahwa Allah cukup sebagai saksi."
19. "Berusaha keras untuk menghilangkan rasa sakit orang lain adalah esensi sejati dari kemurahan hati."
20. "Hidup adalah sebuah perjalanan, yakni perjalanan dari Allah yang kemudian kembali lagi kepada Allah."
Kata-kata Kutipan Islami
21. "Hidup ini adalah sebuah perjalanan untuk mengenal Allah."
22. "Jika kamu mengucap syukur, maka Tuhan akan memberimu lebih banyak."
23. "Allah tidak bermaksud menyulitkanmu, tetapi Dia bermaksud untuk menyucikanmu dan melengkapi nikmat-Nya sehingga kamu dapat bersyukur."
24. "Dan Dialah yang menciptakan siang dan malam, serta matahari dan bulan."
25. "Jadilah engkau di dunia seakan-akan orang asing atau pengembara. "
26. "Setiap napas baru yang Allah izinkan untukmu ambil bukan hanya berkah, tapi juga tanggung jawab."
27. "Dunia bukanlah tempat peristirahatan, itu adalah tempat pengujian."
28. "Karena sesungguhnya, dengan kesulitan pasti akan muncul kemudahan."
29. "Setiap kehilangan yang kita alami tidak lain adalah sebuah pengingat bahwa tidak ada satu pun dari kehidupan ini yang kekal."
30. "Kehidupan itu cuma dua hari. Satu hari berpihak kepadamu dan satu hari melawanmu. Maka pada saat ia berpihak kepadamu, jangan bangga dan gegabah; dan pada saat ia melawanmu bersabarlah karena keduanya adalah ujian bagimu."
Advertisement
Kata-kata Kutipan Islami
31. "Makin banyak kamu melepaskan, makin tinggi kamu bangkit."
32. "Ketika kamu mencari dunia, kamu kehilangan akhirat. Ketika kamu mencari akhirat, kamu mendapatkan dunia dan akhirat. Pilihan mana yang lebih bijak?"
33. "Yang terkaya dari yang kaya adalah orang yang bukan tawanan keserakahan."
34. "Hidup ini penuh dengan pasang surut. Jadi, tetaplah bersyukur saat berada di puncak dan penuh harapan saat berada di posisi terendah."
35. "Sungguh, Allah tidak akan mengubah kondisi manusia sampai mereka mengubah apa yang ada di dalam diri mereka."
Sumber: Awaken The Greatness Within, Medium
Yuk, baca artikel Islami lainnya dengan mengeklik tautan ini.