Sukses


45 Kata-Kata Mutiara Bijak Cinta yang Menginspirasi, Romantis dan Penuh Makna Mendalam

Bola.com, Jakarta - Kata-kata mutiara bijak cinta yang menginspirasi bisa membuatmu paham lebih dalam apa itu cinta. Mencintai dan dicintai merupakan hal yang biasa dirasakan setiap orang.

Kendati demikian, rasa cinta terkadang susah untuk digambarkan. Setiap orang mempunyai persepsi yang berbeda-beda perihal cinta.

Hal itu karena pengalaman yang tak sama saat merasakan cinta. Mungkin sebagian orang menganggap rasa cinta hadir pada seseorang atau pasangan saja.

Akan tetapi, cinta juga bisa diberikan kepada barang, alam, makhluk hidup lain, termasuk pada diri sendiri. Tak mudah memang untuk mendefinisikan cinta secara pasti.

Di sisi lain, kamu bisa belajar apa itu cinta melalui kata-kata. Ada banyak kata-kata mutiara bijak cinta yang bisa menginspirasimu.

Selain itu, kamu juga bisa memberikan kata-kata mutiara bijak cinta tersebut kepada orang yang kamu cintai.

Berikut ini kumpulan kata-kata mutiara bijak cinta yang menginspirasi, seperti dilansir dari Therandomvibez, Thelawofattraction, dan Wow4u, Rabu (16/12/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak Cinta yang Menginspirasi

1. "Tugas pertama cinta adalah mendengarkan.” - Paul Tillich

2. "Bukti terbaik dari cinta adalah kepercayaan." - Joyce Brothers

3. "Tempat terbaik di dunia adalah di dalam pelukan." - J Quest

4. "Cinta pertama dan terakhir kita adalah cinta pada diri sendiri." - Christian Nestell Bovee

5. "Memberi cinta adalah pendidikan itu sendiri." - Eleanor Roosevelt

6. "Ungkapan 'aku cinta kamu' yang sederhana lebih berarti daripada uang." - Frank Sinatra

7. "Kesenangan cinta berlangsung sebentar. Rasa sakit cinta berlangsung seumur hidup. " - Bette Davis

8. "Lebih baik mencintai dan kehilangan daripada tidak pernah mencintai sama sekali." - Alfred Tennyson

9. "Menjadi berani berarti mencintai tanpa syarat tanpa mengharapkan imbalan apa pun." - Madonna

10. "Cinta bisa menyembuhkan orang-orang yang memberi dan menerimanya." - Karl A. Menninger

3 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak Cinta yang Menginspirasi

11. "Saya telah menemukan paradoks bahwa jika Anda mencintai sampai sakit, tidak ada lagi rasa sakit, hanya lebih banyak cinta." - Bunda Teresa

12. "Cinta adalah kondisi di mana kebahagiaan orang lain penting untuk dirimu sendiri." - Robert A. Heinlein

13. "Sangat dicintai oleh seseorang memberimu kekuatan, sementara mencintai seseorang secara mendalam memberimu keberanian." - Lao Tzu

14. "Cinta adalah satu-satunya kekuatan yang mampu mengubah musuh menjadi teman." - Martin Luther King, Jr.

15. "Mari kita selalu bertemu dengan senyuman karena senyuman adalah awal dari cinta." - Bunda Teresa

16. "Cinta dan kasih sayang adalah kebutuhan, bukan kemewahan. Tanpa mereka, manusia tidak dapat bertahan hidup." - Dalai Lama

17. "Jaga cinta di hatimu. Kehidupan tanpanya seperti taman tanpa matahari ketika bunganya mati." - Oscar Wilde

18. "Kamu tahu apa itu cinta ketika yang kamu inginkan hanyalah orang itu bahagia, bahkan jika kamu bukan bagian dari kebahagiaan mereka." - Julia Roberts

19. "Cinta tidak mengenal hambatan. Ia melompati rintangan, melompati pagar, menembus tembok untuk mencapai tujuannya dengan penuh harapan." - Maya Angelou

20. "Kegelapan tidak bisa menghalau kegelapan, hanya cahaya yang bisa melakukannya. Kebencian tidak bisa mengusir kebencian: hanya cinta yang bisa melakukannya." - Martin Luther King Jr.

4 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak Cinta yang Menginspirasi

21. "Tidak apa-apa takut. Tetapi kamu harus keluar, terbuka, mencintai, membuat kesalahan, belajar, menjadi lebih kuat. Dan mulai dari awal lagi."

22. "Cinta adalah kunci utama yang membuka gerbang kebahagiaan." - Oliver Wendell Holmes

23. "Mencintai berarti menemukan kesenangan dalam kebahagiaan orang yang dicintai." - Gottfried Wilhelm von Leibnitz

24. "Cinta terbaik adalah yang membangkitkan jiwa, yang membuat kita meraih lebih banyak, yang menanamkan api di hati kita dan membawa kedamaian dalam pikiran kita. Itulah yang ingin kuberikan padamu selamanya." - Notebook

25. "Cinta bukanlah sesuatu yang kamu temukan. Cinta adalah sesuatu yang menemukanmu." - Loretta Young

26. "Mencintai dan dicintai berarti merasakan matahari dari kedua sisi." - David Viscott

27. "Cinta adalah bunga yang harus kamu biarkan tumbuh." - John Lennon

28. "Cinta adalah kekuatan yang lebih tangguh dari yang lainnya. Itu tidak terlihat atau diukur, tapi cukup kuat untuk mengubahmu dalam sekejap, dan menawarkan lebih banyak kegembiraan." - Barbara de Angelis

29. "Bukti terbaik dari cinta adalah kepercayaan." - Joyce Brothers

30. "Mencintai itu berisiko. Tidak mencintai itu bodoh." - Maxime Lagacé

5 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak Cinta yang Menginspirasi

31. "Cinta tidak menemukan orang yang sempurna. Tapi, melihat orang yang tidak sempurna dengan cara yang sempurna." - Sam Keen

32. "Ada dua kekuatan motivasi dasar, ketakutan dan cinta. Saat kita takut, kita menarik diri dari kehidupan. Saat kita sedang jatuh cinta, kita terbuka untuk semua yang ditawarkan kehidupan dengan semangat, kegembiraan, dan penerimaan." - John Lennon

33. "Di mana ada cinta, di situ ada kehidupan." - Mahatma Gandhi

34. "Cinta adalah keindahan dari jiwa." - Augustine dari Hippo

35. "Cinta memiliki banyak bentuk. Cinta sejati adalah kekuatan tak terucap yang hanya bisa dirasakan, bukan diucapkan."

36. "Hidup tanpa cinta seperti pohon tanpa bunga atau buah." - Khalil Gibran

37. "Cinta adalah persahabatan yang telah membara. Ini adalah pemahaman yang tenang, saling percaya, berbagi, dan memaafkan. Itu adalah kesetiaan, baik pada saat-saat baik maupun buruk." - Ann Landers

38. "Cinta bukan hanya sesuatu yang kamu rasakan, itu adalah sesuatu yang kamu lakukan." - David Wilkerson

39. "Cinta tidak terdiri dari menatap satu sama lain, tetapi melihat bersama ke arah yang sama." - Antoine de Saint-Exupery

40. "Tidak ada obat untuk cinta kecuali untuk lebih mencintai." - Henry David Thoreau

6 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak Cinta yang Menginspirasi

41. "Cinta tidak membuat dunia berputar. Cinta itulah yang membuat perjalanan itu berharga." - Franklin P. Jones

42. "Cinta sejati tidak menemuimu dalam kondisi terbaik. Ia bisa bertemu dengan dirimu dalam kekacauan."

43. "Cinta itu seperti angin. Kamu tidak dapat melihatnya, tetapi kamu dapat merasakannya." - Nicholas Sparks

44. "Cinta tidak dipaksakan, itu adalah pilihan." - Dr. Dwayne L. Buckingham

45. "Terkadang cinta berarti rela melepaskan saat kau ingin mendekapnya lebih erat." - Melissa Marrerat

 

Sumber: Therandomvibez, Thelawofattraction, Wow4u

Yuk, baca kumpulan kata-kata mutiara lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer