Bola.com, Jakarta - Thailand Terbuka 2021 akan menggelar partai semifinal pada Sabtu, (16/1/2021). Pastikan Anda tidak melewatkan deretan pertandingan menarik melalui live streaming di platform Vidio pukul 11.00 WIB.
Semifinal Thailand Terbuka 2021 bakal diawali partai Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) versus Seo Seung Jae/Chae Yujung (Korea Selatan) dari sektor ganda campuran.
Advertisement
Dilanjutkan penampilan dua wakil Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang akan bertemu pasangan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Setelahnya, ada duel Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang akan turun mewakili Indonesia untuk menghadapi duo Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong di nomor ganda putra.
Kemudian dari sektor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu harus melakoni laga sulit saat bersua pebulutangkis unggulan ketiga asal Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.
Duel panas Anthony Sinisuka Ginting versus Viktor Axelsen (Denmark) di divisi tunggal putra akan menutup rangkaian semifinal Thailand Terbuka.
Anthony Ginting melaju ke semifinal setelah mengalahkan pemain Denmark, Rasmus Gemke dalam tiga set pertandingan. Berikut ini adalah jadwal dan link live streaming Thailand Terbuka 2021 di platform Vidio selengkapnya.
Saksikan video pilihan berikut ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Daftar Pertandingan
Sabtu, 16 Januari 2021
Semifinal Thailand Terbuka 2021 dapat disaksikan mulai pukul 11.00 WIB. Seluruh pertandingan digelar di lapangan 1 (court-1) secara bergiliran.
Mengutip situs BWF, berikut daftar urutan pertandingan yang akan digelar hari ini:
- Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Seo Seung Jae/Chae Yujung (Korsel)
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia)
- Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korsel) vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu
- An Se Young (Korsel) vs Carolina Marin (Spanyol)
- Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) vs Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korsel)
- Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel)
- Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Mia Blichfeldt (Denmark)
- Ng Ka Long Angus (Hong Kong) vs Chou Tien Chen (Taiwan)
- Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen (Denmark)
Advertisement
Link Live Streaming
Sahabat Bola.com bisa menyaksikan pertandingan lengkap dengan streaming Yonex Thailand Open 2021 melalui platform Vidio. Jangan lupa juga untuk download aplikasi Vidio dan langganan paket Premier Platinum.
Selain pertandingan bulutangkis BWF, Anda pun dapat menikmati tayangan olahraga favorit lainnya seperti Liga 1, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Champions, Liga Europa, Ligue 1 Prancis, hingga NBA.
Khusus pengguna baru, pakai kode voucher VIDIOJANUARI jika ingin berlangganan paket Premier Platinum seharga Rp 15 ribu untuk masa aktif 30 hari.