Bola.com, Bangkok - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti meraih kemenangan atas ganda campuran Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, pada laga semifinal Thailand Terbuka 2021. Hasil tersebut, membuat Praveen/Melati berhak lolos ke final.
Menjalani pertandingan di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (16/1/2021) siang WIB, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mendapat perlawanan sengit dari Gicquel/Delrue. Saling kejar-kejaran poin diperagakan oleh kedua ganda campuran tersebut pada awal gim pertama.
Baca Juga
Advertisement
Setelah skor sama kuat 8-8, Praveen/Melati mulai menemukan ritme permainan terbaiknya. Ganda campuran unggulan kedua itu pun menutup jeda gim pertama dengan keunggulan 11-9.
Selepas istirahat beberapa menit, Praveen/Melati terus merepotkan Gicquel/Delrue dengan pukulan smash dan juga menyilang. Hingga akhirnya, pasangan peringkat empat dunia itu berhasil meraih kemenangan 21-16 pada gim pertama.
Masuk gim kedua, Praveen/Melati dibuat kewalahan oleh Gicquel/Delrue. Bahkan, Praveen/Melati terus tertinggal dari ganda campuran terbaik di Eropa itu, mulai dari 1-5 hingga 5-11.
Perlahan, Praveen/Melati mampu memangkas jarak dari sang lawan. Meski beberapa kali melakukan kesalahan individu, Praveen/Melati berhasil membuat skor menjadi sama kuat 17-17.
Sukses membuat angka menjadi imbang, Praveen/Melati semakin percaya diri. Hingga akhirnya, smash keras yang dilepaskan Praveen tak mampu dikembalikan Gicquel/Delrue.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil meraih kemenangan 22-20, sekaligus lolos ke final Thailand Terbuka 2021.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hadapi Unggulan Teratas
Pada babak final Thailand Terbuka 2021, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan bersua unggulan teratas, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Sebelumnya, ganda campuran asal Thailand itu mampu mengalahkan wakil Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung, lewat pertarungan sengit tiga gim, 17-21, 21-17, dan 22-20 selama 1 jam 15 menit.
Sejauh ini, Praveen/Melati telah enam kali bersua Dechapol/Sapsiree. Dari enam pertemuan tersebut, Praveen/Melati berhasil meraih empat kemenangan dan menelan dua kekalahan.
Advertisement