Bola.com, Jakarta - Jonatan Christie harus menyerah dari wakil India, HS Prannoy dengan skor 21-18, 16-21, 21-23 pada babak pertama atau 32 besar Toyota Thailand Open 2021, Rabu (20/01/2021).
Kekalahan yang memastikan Jonatan Christie tidak lolos ke BWF World Tour Finals yang juga berlangsung di Bangkok, Thailand.
Baca Juga
Advertisement
Usai pertandingan, HS Prannoy menyatakan rasa bangganya bisa mengalahkan Jonatan Christie. Apalagi ia bertanding dengan kondisi cedera kali ini.
“Saya bangga dengan kemenangan saya hari ini. Saya belum berlatih beberapa hari terakhir dan tulang rusuk saya sakit. Mungkin ada radang otot karena saya sering batuk ketika terkena COVID," kata HS Prannoy.
"Hari ini saya hanya ingin bermain karena tidak ada target apapun. Saya terjatuh saat dia (Jonatan Christie) mendapatkan match point (gim ketiga) dan membuat bahu kiri sakit."
"Saya merasa itu terkilir tetapi kembali ke lokasi semula. Saat ini tidak apa-apa, tapi mungkin mulai sakit lagi setelah beberapa saat," lanjutnya.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Komentar Jonatan Christie
Jonatan Christie memang punya kans memenangkan pertandingan lantaran merasakan momen match point terlebih dahulu di gim ketiga. Tapi justru HS Prannoy yang bisa memanfaatkan momen saat krusial.
"Pertama-tama, tidak ada yang salah dengan diri saya. Saya tidak mengalami cedera atau apa pun sampai pertandingan terakhir. Gim pertama, saya mengendalikannya," Jojo-sapaan akrabnya menuturkan.
"Di gim kedua, saya pikir saya melakukan beberapa kesalahan. Di gim ketiga saya memimpin, tapi saya pikir itu (performa dirinya) tidak bagus hari ini."
"Saya bersiap pada match point di gim ketiga dan kemudian saya kehilangan kepercayaan diri ketika poinnya berbalik. Selamat untuk Prannoy," tambahnya.
Advertisement