Bola.com, Jakarta - Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Agung Firman Sampurna membeberkan banyak hal mengenai kepengurusan 2020-2024 dalam acara diskusi daring yang digelar SIWO PWI Jaya, Kamis (04/02/2021) siang.
Satu di antara yang menarik adalah soal bakal ada sebuah perusahaan menjadi main sponsor atau sponsor utama. "Ya, bakal ada main sponsor atau istilahnya sponsor utama," Agung Firman Sampurna menuturkan.
Baca Juga
Kepada Media Italia, Erick Thohir Berjanji Akan Terus Menaturalisasi Pemain Sambil Pembinaan Pemain Muda
Menuju Piala AFF 2024, Timnas Indonesia TC di Bali pada 26 November hingga 5 Desember 2024: 4 Hari Jelang Laga Pertama Tandang ke Myanmar
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
Advertisement
"Nanti akan kita sampaikan (ke media) setelah pelantikan. Sudah ada pembicaraan memang dengan perusahaan BUMN," tambahnya.
Hanya saja menurut Agung Firman Sampurna pada periode di mana aktivitas olahraga terganggung pandemi COVID-19 seperti sekarang, sponsor atau pendanaan bukan masalah paling utama.
"Jujur, kalau bicara sponsor di bulutangkis itu gampang. Tapi masalahnya, kalau kita bikin sebuah event, bisa atau tidak terselenggara (karena COVID-19)," kata Agung Firman Sampurna .
"Bisa saja sponsor banyak. Harapannya penonton banyak. Tapi sekarang suasana bakal berbeda. Pengaruh juga untuk efek jual (sebuah event). Intinya tidak bisa seperti dulu lagi. Kalau soal sponsor itu tidak ada masalah," lanjutnya.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Piala Presiden
Berbicara sebuah event atau turnamen, menurut Agung Firman Sampurna hal tersebut menjadi bagian terpenting dalam program kerja PP PBSI periode 2020-2024.
Oleh karena itulah, ia punya gagasan bulutangkis bisa memiliki Piala Presiden. "Seperti sepak bola yang punya Piala Presiden, saya rencanakan bulutangkis juga bakal punya," kata Agung Firman Sampurna.
"Kita akan lihat polanya seperti apa. Yang pasti kami ingin menyasar partisipasi masyarakat lebih luas dan semakin menegaskan kembali bulutangkis memang olaharaga populer di Indonesia," lanjutnya.
Â
Â
Advertisement