Sukses


NBA All-Star 2021 : Team LeBron Bantai Team Durant, Giannis Antetokounmpo Sabet MVP

Bola.com, Jakarta - Team LeBron dengan mudah mengalahkan Team Durant dengan skor 170-150 pada pertandingan NBA All-Star 2021 State Farm Arena, Senin (08/03/2021) pagi WIB.

Team LeBron memulai pertandingan dengan sangat baik. Utamanya di kuarter kedua. Di mana Giannis Antetokounmpo dan kawan-kawan mencetak 60 poin berbanding 41 poin yang dicetak Team Durant.

Puncaknya kuarter keempat, pemenang ditentukan oleh tim yang lebih dahulu mencetak 170 poin. Menuju kuarter terakhir ini, Team LeBron sudah unggul 146-125.

Team Durant berusaha mengejar ketinggalan lewat lemparan tiga angka bertubi-tubi dari James Harden, Bradley Beal sampai Jayson Tatum.

Namun sayangnya, keunggulan jauh Team LeBron bisa dimanfaatkan sangat baik. Puncaknya Damian Lillard membuat lemparan tiga angka yang sangat jauh untuk membuat Team LeBron mengalahkan Team Durant pada NBA All-Star 2021: 170-150.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Giannis Antetokounmpo Sabet MVP

Pebasket Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo pun didapuk sebagai peraih MVP NBA All-Star 2021. Dia total bermain selama 19 menit dan membukukan 35 poin, 7 rebounds, plus 3 assists.

Giannis Antetokounmpo mengalahkan jumlah poin Damian Lillard di Team LeBron dengan totaal 32 poin. Sementara pencetak poin terbanyak di Team Durant menjadi milik Bradley Beal, 26 poin.

Sebelumnya pada NBA All-Star 2021, Skills Challenge dimenangkan pemain Indiana Pacers, Domantas Sabonis.

Kemudian bintang Golden State Warriors, Stephen Curry kebagian gelar Three Point Contest. Sementara Slam Dunk Contest dimenangkan Anfernee Simons dari Portland Trail Blazers.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer