Sukses


Daftar 10 Jenis Kucing yang Banyak Dipelihara, Cocok untuk Teman Bermain di Rumah

Bola.com, Jakarta - Kucing merupakan satu di antara hewan yang sering jadikan sebagai peliharaan. Tingkah lakunya yang lucu dan menggemaskan menjadi satu di antara daya tarik kucing sering dijadikan sebagai teman bermain dan keseharian.

Meski tidak sepandai anjing yang dapat dilatih setiap saat, tingkah laku kucing yang lucu dan menggemaskan dapat dijadikan sebagai hiburan tersendiri.

Selain menggemaskan, hewan lucu satu ini juga dapat menghilangkan stres dari tekanan aktivitas harian. Kucing mampu menjadi teman yang menyenangkan selama berada di rumah.

Beragam jenis kucing peliharaan, masing-masing jenis tersebut memiliki memiliki keunikan masing-masing.

Tertarik memelihara kucing? Nah, bagi Anda yang ingin mempunyai hewan lucu serta menggemaskan ini, sebaiknya untuk mengetahui jenis kucing terlebih dahulu sebagai bahan pertimbangan.

Berikut daftar jenis kucing yang banyak dipelihara, cocok untuk teman bermain di rumah Anda, disadur dari Liputan6, Rabu (31/3/2021).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Daftar Jenis Kucing yang Banyak Dipelihara

1. Kucing Maine Coon

Maine Coons adalah ras kucing domestik terbesar dari semua jenis yang ada. Biasanya seekor Maine Coon dewasa bisa memiliki bobot hingga 15 kilogram. Sedangkan ukuran tubuhnya, Maine Coon dewasa bisa tumbuh hingga sepanjang 1,2 meter dan memiliki tinggi 40 cm.

Maine Coon memiliki karakteristik yang sangat kuat, perkasa, dan dapat bertahan dalam iklim yang berat. Bulu Maine Coon sangat tebal, tetapi halus. Bulu pada spesies jantan umumnya lebih tebal dari betina.

2. Kucing Ragdoll

Kucing yang berasal dari Amerika Serikat ini memiliki karakteristik tenang, lembut, dan mudah bergaul sehingga cocok untuk Anda yang ingin memiliki seekor kucing yang santai dan sangat penyayang.

Ragdoll memiliki ciri yang hampir mirip dengan Siam dan Persia. Ragdoll memiliki tubuh yang panjang, dada yang lebar berotot dengan tulang kaki yang kuat, tengkorak yang besar dengan pipinya yang bulat dan matanya yang besar berwarna biru di balik wajah lucunya.

Bulunya sedikit panjang, bewarna pudar, dan memiliki tekstur lembut seperti bulu kelinci. Kucing ini mempunyai ekor berbulu lebat, bulu di sekitar lehernya, dan berbulu panjang (britches) di bagian kaki dan pinggang.

3. Kucing Persia

Kucing Persia berasal dari Persia, yang dalam era sekarang menjadi Turki dan Iran. Sebuah dokumen kuno menyatakan kucing Persia diperkenalkan ke Eropa sebagai Kucing Angora Turki.

Mereka telah melakukan kawin silang dengan ras kucing lainnya dan akhirnya didaftarkan di Inggris sebagai kucing Persia. Jenis kucing ini paling umum dipelihara.

Kucing Persia memiliki rambut panjang lebat, berwajah bulat, dan bentuk hidung yang pesek menggemaskan. Kucing ini juga sangat jinak dan memiliki tingkah yang menggemaskan.

Untuk memelihara kucing ini Anda harus menyiapkan anggaran yang cukup untuk perawatannya. Lantaran kucing Persia memiliki rambut yang lebat dan panjang, maka akan sangat sensitif dengan udara yang panas sehingga harus sering-sering di-grooming atau dimandikan.

Hindari membawa mereka ke luar rumah dan selalu sediakan air bersih untuk mereka.

3 dari 5 halaman

Daftar Jenis Kucing yang Banyak Dipelihara

4. Kucing Anggora

Selain kucing Persia, ada pula kucing Anggora. Jenis kucing domestik tertua yang berasal dari Turki ini juga banyak diminati. Kucing ini banyak diminati karena memiliki ciri khas yang sangat menonjol, yakni bulu lebat seputih salju dan bentuk telinga yang cukup lebar.

5. Kucing Domestik

Kucing domestik atau yang dikenal juga sebagai kucing kampung merupakan jenis kucing yang paling mudah ditemui di jalanan dan juga sangat mudah dikenali karakteristiknya.

Berbeda dengan kucing ras yang punya karakteristik khas dan memerlukan perawatan khusus, kucing domestik tidak memiliki karakteristik dan perawatan khusus.

6. Kucing Munchkin

Berbeda dengan kebanyakan jenis kucing lainnya, kucing satu ini memiliki bentuk tubuh yang mungil, bahkan di usia dewasanya. Karakteristiknya sangat kentara dengan bentuk kaki yang pendek dan mungil.

4 dari 5 halaman

Daftar Jenis Kucing yang Banyak Dipelihara

7. Kucing Russian Blue

Kucing ini adalah satu di antara ras kucing alami yang kemungkinan berasal dari daerah pelabuhan Arkhangelsk, Rusia. Kucing ini memiliki karakteristik berupa bulunya yang berwarna perak biru dengan mata berwarna hijau cerah.

Selain itu, berbeda dengan kucing Persia, kucing jenis ini memiliki bulu yang cenderung pendek. Jenis kucing ini dikenal cerdas, ramah, dan atraktif sehingga cocok dijadikan hewan peliharaan di rumah.

8. Kucing Bengal

Kucing Bengal atau Blacan merupakan jenis kucing keturunan ketiga dari hasil persilangan kucing American Shorthair dengan kucing Asian Leopard.

Kucing yang memiliki tubuh yang besar dan gagah ini masih satu keluarga dengan macan tutul, namun tak perlu khawatir karena kucing ini cenderung jinak dan sangat ramah ketika dipelihara.

Ciri khas utama dari kucing ini adalah bulunya yang memiliki corak seperti macan tutul.

5 dari 5 halaman

Daftar Jenis Kucing yang Banyak Dipelihara

9. Kucing Siam

Kucing ras oriental yang biasa ditemukan di Thailand ini memiliki corak yang unik, yakni dengan mata biru, titik gelap di bagian wajah, tubuh ramping, ekor panjang, dan bulunya pendek.

Kucing Siam dibagi lagi ke dalam tiga jenis, yaitu kucing siam tradisional, kucing siam klasik, dan kucing siam modern. Kucing Siam telah membantu menciptakan banyak ras lain, termasuk Oriental Shorthair, Sphynx, dan Himalaya.

10. Kucing Himalaya

Selain Maine Coon, satu jenis kucing yang memiliki tubuh gemuk dan besar adalah kucing Himalaya. Kucing Himalaya merupakan hasil persilangan kucing Persia dan kucing Siam.

Kucing Himalaya memiliki bulu berwarna putih, mata berwarna biru, dan titik gelap di bagian wajah dan kaki. Kucing ini cukup aktif, senang bermain, dan tidak senang bermalas-malasan. Selain itu, Himalaya adalah kucing yang cerdas, tenang, lembut, komunikatif, dan manis seperti kucing Persia.

 

 

Disadur dari: Liputan6.com (Penulis: Mardella Savitri Murtisari, Editor: Nanang Fahrudin. Published: 3/11/2020).

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer