Bola.com, Jakarta - Formula 1 akan berlanjut dan memasuki seri keenamnya. Grand Prix Azerbaijan menjadi rangkaian gelaran ajang balap jet darat yang berlangsung pada tanggal 4 hingga 6 Juni 2021 dan live streaming di FOX Sports eksklusif melalui Vidio.
Persaingan yang kian sengit ini akan terjalin di Sirkuit Baku City dan akan menyajikan duel utama antara Red Bull racing dengan tim Mercedes. Pembalap Red Bull, Max Verstappen, ingin mengulang kesuksesan seperti di GP Monaco dengan berhasil finish di urutan pertama. Ia juga membutuhkan poin penuh demi bisa menjauhi Lewis Hamilton di papan klasemen.
Baca Juga
Advertisement
Namun kontur Sirkuit Baku yang lebih lebar dan jalur panjang ketimbang Monaco, ini bukanlah track favorit Verstappen. Catatan terbaiknya di sirkuit tersebut adalah raihan posisi keempat sepanjang karirnya di ajang Formula 1.
Sebaliknya, tim Mercedes lebih diunggulkan dalam balapan di seri keenam ini karena memiliki statistik yang baik. Mercedes telah meraih pole dan menjuarai tiga dari empat balapan di kota tua yang menjadi negara bekas bagian Soviet itu.
Akan tetapi tidak ada pembalap yang dominan sejauh ini di Baku, ketika empat pembalap berbeda telah merasakan podium teratas yaitu Nico Rosberg (2016), Daniel Ricciardo (2017), Hamilton (2019), dan Valtteri Bottas (2019).
Nah, berikut ini adalah rangkaian jadwal lengkap Formula 1 Azerbaijan GP 2021 pekan ini. Mari simak dan catat jadwalnya.
Saksikan video pilihan berikut ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Formula 1 Azerbaijan GP 2021
Jumat, 4 Juni 2021
Sesi latihan bebas, pukul 15.25 WIB (FOX Sports)
Sabtu, 5 Juni 2021
Sesi kualifikasi, pukul 18.30 WIB (FOX Sports)
Minggu, 6 Juni 2021
Sesi balapan, pukul 18.00 WIB (FOX Sports)
Advertisement
Nonton Formula 1 eksklusif di Vidio
Itu dia rangkaian jadwal lengkap Formula 1 Azerbaijan Series. Jangan lewatkan keseruan streaming F1 di kanal FOX Sports eksklusif melalui aplikasi layanan OTT Vidio atau dengan mengunjungi website vidio.com.
Segera download aplikasi Vidio sekarang juga dan jangan lupa berlangganan paket Fox Sports hanya dengan Rp. 49.000/30 hari untuk menonton berbagai macam tayangan olaharaga favorit mu dari bola hingga Formula 1 sepuasnya bebas iklan karena #SemuaAdaDiVidio.