Bola.com, Jakarta - Menjaga berat badan tetap ideal sangat penting untuk menghindari berbagai masalah kesehatan yang mungkin menghampiri Anda di masa depan.
Selain itu, memiliki berat badan yang ideal mampu meningkatkan rasa percaya diri. Namun, berat badan ideal pada tiap orang akan berbeda-beda tergantung jenis kelamin.
Advertisement
Pria dan wanita memiliki komposisi tubuh berbeda. Oleh karena itu, Anda perlu menghitung berat badan ideal Anda.
Dengan begitu Anda bisa mengetahui kapan saatnya harus mengatur pola hidup sehat dan mengonsumsi makanan yang sehat pula.
Cara menghitung berat badan ideal atau Body Mass Index (BMI) ini tidak sulit. Ada banyak cara menghitung berat badan ideal yang bisa dilakukan, baik untuk pria dan wanita dewasa serta anak-anak.
Berikut cara menghitung berat badan yang ideal secara mudah dan akurat menggunakan beberapa metode, seperti disadur dari Merdeka, Senin (21/6/2021).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Metode BMI
1. Metode BMI
BMI adalah kepanjangan dari Body Mass Index yang merupakan perhitungan kalkulasi berdasarkan tinggi badan. BMI merupakan metode paling populer dan bisa dihitung dengan mudah.
Cara menghitung berat badan ideal dengan BMI ini dimulai pada usia 20 tahunan. Untuk di bawah usia 20 tahun perhitungannya akan berbeda.
- Cara menghitung berat badan ideal dengan cara ini yaitu:
Berat badan ideal = berat badan (kg) : tinggi badan (m)
- Sebagai contoh:
Berat badan Anda adalah 50 kg dengan tinggi 1,60 m. Kalikan tinggi badan dalam kuadrat terlebih dahulu.
1.60 kuadrat = 2.56
Lalu masukkan dalam rumus, 50 : 2.56 = 19, 53, maka nilai BMI Anda adalah 19.53.
Dalam perhitungan BMI terdapat beberapa keterangan seperti berikut:
- Angka BMI normal adalah antara 18.5 sampai 25.
- Di bawah angka 17, Anda masuk kategori kekurangan berat badan.
- Di atas 25 Anda kelebihan berat badan ringan.
- Jika di atas 40, Anda termasuk kelebihan berat badan. Dari contoh di atas yang menghasilkan angka 19.53 maka berat badan ideal Anda termasuk normal.
Advertisement
Metode Broca
2. Metode Broca
Cara menghitung berat badan ideal selain menggunakan BMI, Anda juga bisa menghitung menggunakan Broca. Rumus Broca menggunakan cara menghitung yang berbeda antara pria dan wanita.
Formulai ini dikembangkan pada 1871 oleh Pierre Paul Broca, seorang dokter, ahli bedah, dan antropolog Perancis (1824-1880). Awalnya, rumus Broca digunakan untuk menghitung berat badan normal, tetapi kemudian diperluas menjadi Berat Badan Ideal.
- Untuk pria, cara menghitung berat badan ideal menggunakan rumus:
{tinggi badan (cm) - 100} - {(tinggi badan (cm) - 100) x 10 persen}
- Untuk wanita, cara menghitung berat badan ideal menggunakan rumus:
{tinggi badan (cm) - 100} - {(tinggi badan (cm) - 100) x 15 persen}
- Sebagai contoh:
Seorang pria memiliki tinggi badan 175 cm, cara menghitung berat badan ideal pria tersebut yakni:
(175-100) - {(180-100) x 10 persen} = 75 - 7,5 = 67,5
Maka berat badan ideal pria itu adalah 67,5 kg.
Seorang wanita memiliki tinggi badan 167 cm, cara menghitung berat badan ideal wanita itu yakni:
(167-100) - {(167-100) x 15 persen} = 67 - 10,05 = 55,25
Maka berat badan ideal wanita tersebut adalah 56,95 kg.
Cara Menghitung Berat Badan Ideal untuk Anak
3. Cara menghitung berat badan ideal untuk anak
Cara menghitung berat badan ideal ini diperuntukkan bagi anak yang masih berusia 1-10 tahun. Cara menghitung berat badan ideal anak menggunakan rumus yang cukup sederhana.
Rumusnya yaitu:
Berat badan ideal = 2.n + 8
n adalah sebagai keterangan untuk umur anak dalam tahun. Jadi angka umur anak dikalikan 2 kemudian ditambah 8.
- Sebagai contoh:
Seorang anak berusia 7 tahun 1 bulan, maka cara menghitung berat badan ideal anak tersebut yaitu,
Berat badan ideal = (2 x 7,1) + 8 = 22.2
Maka berat anak yang berusia 9 tahun 3 bulan tersebut adalah 22.2 kg.
Â
Â
Disadur dari: Merdeka.com (Penulis: Ani Mardatila. Published: 2/4/2020).
Dapatkan artikel cara dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement