Sukses


5 Cara Membuat Aneka Olahan dari Udang, Gampang Dipraktikkan

Bola.com, Jakarta Udang merupakan satu di antara sumber makanan yang memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh, satu di antaranya adalah protein.

Udang juga merupakan makanan populer di Indonesia. Seperti yang diketahui, Indonesia merupakan negara maritim yang kaya sumber makanan laut.

Udang yang segar bisa jadi makanan lezat jika dimasak dengan tepat. Ada banyak masakan yang dapat dibuat dari udang, contohnya udang saus tiram.

Kamu dapat menemukan aneka masakan udang di berbagai rumah makan favoritmu dengan beragam jenis masakan serta berbagai variasi harga.

Namun, saat ini kamu dapat memasaknya sendiri di rumah. Selain dapat menghemat uang dan menjaga kebersihan masakan, kamu dapat mengasah kemampuan memasakmu.

Berikut lima cara membuat aneka olahan dari udang, yang dapat kamu jadikan sebagai referensi saat ingin memasak, dikutip dari Masakapahariini, Kamis (1/7/2021).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Cara Membuat Aneka Olahan dari Udang

1. Udang Goreng Saus Padang

Bahan:

  • 250 gram udang, bersihkan
  • 3 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 5 buah cabai keriting merah1 buah tomat merah kecil, potong dadu
  • 2 sdm saus cabai
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 ruas jahe geprek
  • Secukupnya garam, gula pasir, lada bubuk kaldu bubuk

 Cara membuat:

1. Beri perasan jeruk nipis pada udang yang telah dibersihkan. Bilas lalu beri kaldu bubuk secukupnya. Goreng hingga berubah warna. Sisihkan.

2. Tumis bawang merah, bawang putih hingga harum.

3. Masukkan cabai dan tomat serta jahe, tumis hingga setengah layu.

4. Tambahkan saus cabai, saus tomat, saus tiram. Aduk rata.

5. Tambahkan air, garam, gula pasir, kaldu bubuk, lada bubuk.

6. Masukkan udang, masak hingga bumbu meresap dan kuah mengental.

7. Koreksi rasa, sajikan.

 

2. Udang Bakar Rempah

Bahan:

  • 200 gr udang segar
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 sachet saus tiram
  • 1 sdt ketumbar, uleg kasar
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 4 sdm minyak goreng
  • Tusuk sate secukupnya

Cara membuat:

1. Cuci bersih udang dan beri perasan jeruk nipis. Sisihkan.

2. Campur saus tiram, ketumbar, bawang putih dan minyak goreng.

3. Baluri udang dengan bumbu sampai rata dan diamkan selama 15 menit.

4. Tusuk udang dengan tusuk sate sampai selesai.

5. Bakar atau panggang diatas teflon sambil dibolak balik hingga matang.

6. Udang Bakar Rempah siap disajikan.

3 dari 4 halaman

Cara Membuat Aneka Olahan dari Udang

3. Udang Saus Tiram

Bahan-bahan:

  • 250 gr udang segar
  • 1/2 bawang bombai 
  • 2 siung bawang puting
  • 2 cabai hijau besar
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 2 lbr daun salam
  • 2 lbr daun jeruk
  • 2 btg serai
  • 1/2 jari Jahe geprek
  • Lengkuas geprek
  • 2 sdm saos tiram
  • 1 sdm saos tomat

 Cara Membuat:

1. Kupas dan cuci bersih udang, tiriskan. Iris tipis bawang bombay, bawang putiht dan cabai.

2. Tumis bawang bombay, bawang putih dan cabai hingga layu, kemudian tambahkan serai daun salam daun jeruk jahe dan laos. udang masak sebentar.

3. Lalu masukkan udang, masak sebentar tambahkan lada saos tiram dan saos tomat. Aduk hingga rata dan matang. Koreksi rasa- matikan api.

4. Sajikan dengan nasi panas.

 

4. Udang Asam Manis

Bahan-bahan:

  • 3 sdm minyak goreng
  • 50 gr bawang bombay, potong kecil
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 2 buah cabai merah, potong serong
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 250 gr udang, bersihkan
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt merica halus
  • 1/2 sdt garam halus
  • 1/2 sdm tepung kanji, larutkan dengan 200 ml air
  • 100 gr wortel, potong korek api
  • 100 gr nanas, potong dadu
  • 100 gr bokcoy, potong-potong
  • 4 sdm saus tomat

Cara membuat:

1. Panaskan minyak.

2. Tumis bawang bombay, bawang putih, cabai merah, dan jahe sampai harum.

3. Masukkan udang dan aduk sampai berubah warna.

4. Masukkan air jeruk nipis, gula pasir, merica, dan garam.

5. Masak sambil aduk-aduk sampai semua bahan matang dan bumbu meresap.

6. Tuang larutan tepung kanji.

7. Masukkan wortel, nanas, bokcoy, dan saus tomat.

8. Masak hingga kuah mengental dan semua bahan matang.

9. Angkat dan tuang ke dalam pinggan saji.

10. Hidangkan dan nikmati.

4 dari 4 halaman

Cara Membuat Aneka Olahan dari Udang

5. Udang Balado Petai

Bahan-bahan:

  • 500 gram udang
  • 1 papan petai
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir

 Bumbu halus:

  • 4 butir bawang putih
  • 6 buah cabai merah
  • 6 siung bawang merah

 Cara membuat:

1. Ambil udang yang telah dibersihkan. Lalu lumuri udang dengan menggunakan air perasan jeruk nipis dan garam. Tunggu atau diamkan selama kurang lebih 10 menit. Jika sudah, silakan bersihkan kembali.

2. Selanjutnya, panaskan minyak goreng secukupnya. Lalu masukan petai yang sudah dikupas. Goreng petai sebentar saja. Sebaiknya jangan goreng petai terlalu matang. Sisihkan.

3. Siapkan kembali wajan untuk membuat balado udang. Tuangkan minyak goreng sedikit saja untuk menumis bumbu.

4. Lalu masukan bumbu yang sudah dihaluskan bersama dengan lengkuas, sereh dan daun jeruk. Aduk merata dan tumis hingga mengeluarkan aroma harum.

5. Setelah seperti itu, silakan masukan udang. Aduk merata.

6. Masukan air sedikit saja. Aduk kembali hingga merata dan masak sampai udang matang.

7. Apabila udang sudah matang, bisa memasukan petai yang sudah digoreng tadi bersama bumbu-bumbu yang lainnya seperti gula dan garam. Aduk-aduk hingga merata.

8. Jika semua bahan sudah matang dan bumbu sudah meresap, anda bisa menyajikannya pada tempat saji yang telah disediakan.

 

Sumber: Masak Apa Hari Ini

Yuk baca juga artikel cara lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer