Sukses


Mengenal Coronasomnia dan Cara Mengatasinya

Bola.com, Jakarta - Pandemi COVID-19 membuat banyak aspek kehidupan berubah. Satu di antara yang kacau karena pandemi COVID-19 adalah pola tidur.

Pandemi COVID-19 membuat aktivitas masyarakat terbatas dan lebih banyak dilakukan di rumah. Hal itu bisa membuat seseorang mengalami kualitas tidur yang buruk selama pandemi.

Pasalnya, selama pandemi berlangsung, tak sedikit orang yang mengalami sulit tidur karena cemas dan khawatir. Kondisi itu disebut dengan coronasomnia.

"Kita tahu bahwa tidur berhubungan langsung dengan kekebalan dalam hal respons fisiologis." kata Brittany LeMonda, PHD, neuropsikolog senior di Lenox Hill Hospital New York, dinukil dari Healthline, Rabu (11/8/2021).

"Jika kita tidak tidur, dapat mengurangi sistem kekebalan kita, meningkatkan peradangan dalam tubuh, dan membuat penyakit masuk lebih tinggi," imbuhnya.

Selain itu, gangguan tidur yang terjadi pandemi COVID-19 adalah karena bekerja dari tempat tidur. Maka itu, perlu penataan ruang yang pas ketika bekerja di tempat tidur.

Berikut cara mengatasi coronasomnia dan mendapatkan tidur yang baik selama pandemi COVID-19:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Cara Mengatasi Coronasomnia

1. Pertahankan rutinitas yang baik dan teratur

Menjaga ritme kerja yang baik dan teratur bisa membuat Anda terhindar dari coronasomia. Anda harus menyiapkan rencana setiap hari dari pagi hingga petang. Setelah petang, waktu yang tersisa hanya untuk bersantai dan istirahat.

Dengan menciptakan rutinitas tersebut, jam tidur pun tidak akan tergangu.

2. Jangan tidur siang berlebihan

Bekerja di rumah membuat kesempatan tidur siang menjadi besar. Pasalnya, suasana rumah dengan kasur dan sofa yang membuat tubuh ingin sekali direbahkan.

Padahal, tidur siang yang berlebihan tak bagus untuk tubuh dan membuatnya terus terjaga di malam hari.

3 dari 3 halaman

Cara Mengatasi Coronasomnia

3. Atur outfit sesuai aktivitas

Kerja di rumah seringkali membuat orang tak peduli dengan busana yang dipakai. Kondisi ini dapat membuat Anda sulit tidur.

Untuk mengatasi coronasomnia, sebaiknya gunakan pakaian yang berbeda. Kenakan baju kerja saat bekerja dan gunakan pakaian rumah saat sedang santai. Begitu pula saat hendak tidur, pakai pakaian yang nyaman sehingga memudahkan tidur di malam hari.

4. Ciptakan ruangan kerja yang nyaman

Pandemi COVID-19 membuat Anda bekerja dari rumah. Hindari untuk bekerja dari tempat tidur karena dapat mengganggu tidur Anda. Sebaiknya, buat tempat khusus untuk bekerja. Gunakan tempat tidur hanya untuk istirahat dan tidur.

5. Atur pencahayaan

Agar tubuh bisa membedakan siang dan malam, sebaiknya sesuaikan pencahayaan ruangan. Di siang hari atau saat bekerja, upayakan pencahayaan alami, semisal dengan membuka jendela. Luangkan pula waktu untuk berjemur.

Kemudian saat waktu istirahat hingga tidur, atur pencahayaan lebih redup.

 

Sumber: Healthline

Yuk, baca artikel cara lainnya dengan mengikuti tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer