Sukses


4 Cara Membuat Corn Dog, Mudah Diikuti

Bola.com, Jakarta - Corn dog merupakan makanan yang terbuat dari sosis yang dilapisi tepung lalu ditusuk dan digoreng. Corn dog cocok jadi camilan saat berkumpul bersama keluarga, teman, atau kekasih.

Secara khusus, para penggemar tontonan drakor pasti sudah tidak asing lagi dengan corn dog. Lewat drakor tersebut, camilan satu ini makin terkenal di Indonesia.

Banyak yang tertarik mencobanya setelah berulang kali melihat corn dog dalam adegan di drama Korea kesayangan.

Sekarang corn dog tidak hanya menggunakan isian sosis saja. Ada varian lain yang bermunculan, yakni berisi keju mozzarella hingga dilapisi kentang goreng.

Corn dog dibanderol dengan harga yang bervariasi, namun rata-rata dihargai Rp20 ribu ke atas. Selain membelinya, kamu bisa membuat corn dog di rumah dan menyajikannya sebagai camilan di saat santai.

Berikut ini cara membuat corn dog yang bisa diikuti dengan mudah, dikutip dari laman Resepedia dan Masakapahariini, Minggu (29/8/2021).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Cara Membuat Corn Dog

1. Corn dog mozzarella

Bahan:

  • 5 buah sosis, potong jadi 2
  • Keju mozarella secukupnya, potong-potong
  • Tusuk sate secukupnya
  • Saus sambal secukupnya
  • Saus tomat secukupnya
  • Mayones secukupnya

Bahan Pelapis Basah:

  • 200 gr tepung terigu
  • 100 ml air
  • 100 ml susu cair
  • 1 butir telur
  • 1 sdt baking powder
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir

Bahan Pelapis Kering:

  • Tepung panir secukupnya

Cara membuat:

1. Tusuk sosis dan keju mozarella masing-masing satu pada tusuk sate. Balur setiap tusukan sosis keju dengan tepung terigu. Simpan di freezer selama 10 menit agar dingin.

2. Campurkan bahan pelapis kecuali tepung panir. Aduk rata adonan, teksturnya sangat kental, tidak terlalu encer.

3. Keluarkan dari freezer, celupkan setiap tusukan dan balur dengan tepung panir. Simpan di dalam kulkas selama 30 menit.

4. Goreng corn dog dengan api kecil sampai kecokelatan. Angkat dan sajikan dengan saus dan mayones.

 

2. Corn dog kentang

Bahan:

  • 6 buah sosis
  • 500 gra kentang beku, potong-potong
  • 6 batang tusuk sate
  • Minyak untuk menggoreng
  • Saus sambal secukupnya
  • Mayones secukupnya

Bahan Pencelup:

  • 1 butir telur
  • 100 gr tepung terigu
  • 30 gr tepung maizena
  • 70 cc air
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat:

1. Campur semua bahan pencelup dengan air sedikit demi sedikit sampai adonan cukup kental.

2. Ambil sosis, tusuk dengan tusukan sate, celupkan ke adonan pencelup.

3. Gulingkan sosis ke kentang sambil dipadatkan.

4. Panaskan minyak, goreng hingga matang kecokelatan.

5. Sajikan dengan saus sambal dan mayones.

3 dari 3 halaman

Cara Membuat Corn Dog

3. Corn dog roti tawar

Bahan:

  • 10 lembar roti tawar kupas
  • 5 buah sosis, potong-potong
  • Keju mozarella secukupnya
  • Tusuk sate secukupnya
  • Minyak goreng

Bahan pelapis basah:

  • 1 butir telur ukuran sedang
  • 150 ml air matang
  • 1/2 sdt garam
  • 4 sdm tepung maizena

Bahan pelapis kering:

  • Tepung panir secukupnya

Cara membuat:

1. Siapkan sosis dan keju, kemudian tusuk dan susun pada tusuk sate.

2. Gilas roti kemudian letakan bahan yang sudah ditusuk tadi. Gulung dan rekatkan dengan bahan pencelup.

3. Campur semua bahan pelapis basah, takar kekentalannya, lalu celupkan corn dog ke adonan pelapis basah kemudian gulingkan ke pelapis kering.

4. Simpan di freezer selama 15 menit.

5. Goreng dengan api sedang, angkat dan sajikan.

 

4. Corn dog original

Bahan:

  • 5 buah sosis
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 1 sdm susu kental manis, campurkan sedikit air
  • 1 butir kuning telur
  • 1/2 sdt garam
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Tepung panir secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

1. Campurkan tepung terigu, tepung tapioka, kuning telur, garam, dan penyedap rasa. Aduk rata dengan air susu kental manis hingga jadi adonan. Jangan terlalu kental, namun juga jangan terlalu encer.

2. Celupkan sosis ke dalam adonan dan goreng hingga matang, tiriskan.

3. Setelah itu celup lagi sosis ke dalam tepung lagi, gulung di atas tepung panir dan goreng hingga matang. Setelah cukup hangat, tusuk dengan tusuk sate.

4. Corn dog siap dinikmati dengan topping saus atau mayones.

 

Sumber: Resepedia.id, Masakapahariini.com

Dapatkan artikel cara dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer