Sukses


Lalu Muhammad Zohri Ungkap Rahasia Raih 2 Medali Emas di PON XX Papua

Bola.com, Mimika - Sprinter Nusa Tenggara Barat, Lalu Muhammad Zohri, meraih prestasi gemilang di PON XX Papua 2021. Zohri tercatat meraih dua medali emas dari nomor lari 200 meter dan 100 meter putra.

Tak hanya medali emas, Lalu Muhammad Zohri juga sukses meraih medali perunggu dari nomor lari estafet 4x100 meter putra. Lalu Muhammad Zohri bangga dengan pencapaiannya di PON XX Papua 2021.

Menurut Zohri, kesuksesannya itu tak bisa dipisahkan dari kontribusi merek sepatu lokal asal Indonesia yakni, 910 Nineten. Tak hanya Lalu Muhammad Zohri, apparel olahraga itu juga menjadi sponsor utama dari kontingen atletik Nusa Tenggara Barat di PON XX Papua 2021.

"Apresiasi luar biasa kepada 910Nineten atas suport yang telah diberikan. Berkat dukungan itu kami semua atlet di sini termotivasi untuk memberikan yang terbaik untuk NTB," kata Lalu Muhammad Zohri.

Sementara itu, Co-Founder 910Nineten, menyambut antusias kerja sama dengan PASI Nusa Tenggara Barat. Mereka berharap bisa menjadi bagian dari kesuksesan para atlet atletik dari NTB.

"Kami melihat PASI NTB merupakan satu dari wadah organisasi olahraga yang mumpuni. PASI NTB telah banyak mencetak atlet berprestasi di skala nasional hingga internasional," ucap Anastasia Irene.

Pada PON XX Papua 2021, PASI NTB mengirimkan 15 atlet yang terdiri dari 12 atlet putra dan tiga putri. NTB meraih lima emas, tiga perak, dan tiga perunggu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Kerja Sama dengan PASI Pusat

Sukses selama dua tahun terakhir bekerja sama dengan PASI NTB, 910Nineten melebarkan sayap berkerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI). Nantinya, mereka akan menjadi penyedia produk untuk para atlet dari olahraga atletik Indonesia.

Selain itu, 910Nineten juga menjalin kerja sama dengan beberapa atlet ternama di Indonesia. Sebut saja Emma Anita Christianti (Jawa Barat), Adi Muhadir dan Wahyu Setiawan (DKI Jakarta), serta Sudirman Hadi (NTB).

Cabang olahraga atlet telah menyelesaikan sejumlah perlombaan pada PON XX Papua 2020. Selain Lalu Muhammad Zohir, sejumlah atlet nasional seperti Agus Prayogo, Halomoan Edwin Binsar, Hendro Yap, Sapwaturrahman, dan Maria Londa turut meraih medali emas.

3 dari 3 halaman

Jawa Barat Juara Umum

Kontingen Jawa Barat berhasil menjadi juara umum PON XX Papua 2021. Jabar semakin tak terbendung setelah pada hari ke-12 sukses menambah pencapaian medali.

Jawa Barat saat ini mengoleksi 347 medali dengan rincian 130 emas, 103 perak, dan 114 perunggu sampai Kamis (14/10/2021) malam WIB. Sementara itu, di posisi kedua ada Jawa Timur dengan raihan 110 emas, 89 perak, dan 86 perunggu.

Adapun peringkat ketiga dihuni DKI Jakarta dengan raihan 106 emas, 91 perak, dan 97 perunggu. Kontingen Papua sebagai tuan rumah ada di peringkat keempat dengan jumlah 89 emas, 63 perak, dan 100 perunggu.

Video Populer

Foto Populer