Bola.com, Jakarta - Enam wakil Indonesia akan berlaga di perempat final Denmark Open 2021 di Odense Stadium, Jumat (22/10/2021).
Dua ganda andalan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu, melangkah ke perempat final Denmark Open 2021. Mereka berhasil mengatasi lawan masing-masing pada babak kedua di Odense Stadium, Kamis (21/10/2021).
Advertisement
Fajar/Alfian, yang menempati unggulan keempat di Denmark Open 2021, harus bekerja keras menembus perempat final. Mereka dipaksa bermain tiga gim oleh pasangan India, M.R. Arjun/Dhruv Kapila.
Pertandingan berlangsung alot dan sengit selama 46 menit. Fajar/Rian akhirnya menang dengan skor 21-15, 17-21, 21-12.
Fajar/Rian menjadi satu-satunya ganda utama Indonesia yang bertahan. Sebelumnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sudah tersingkir pada babak pertama.
Kegagalan Ahsan/Hendra diikuti oleh ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Mereka terpaksa angkat koper dari Denmark Open 2021 pada babak kedua. Kevin/Marcus takluk dari pasangan junior Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Hasil apik juga dibukukan ganda putri Indonesia, Greysia/Apriyani. Mereka berhasil mengatasi perlawanan pasangan tuan rumah Denmark, Maiken Fruegaard/Sara Thygesen.
Greysia/Apriyani, yang menjadi tumpuan Indonesia di Piala Uber 2020, tak kesulitan mengalahkan ganda Denmark itu dalam dua gim langsung 21-13, 21-16.
Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, juga mengamankan tiket delapan besar setelah menundukkan pemain Prancis, Thomas Rouxel, 21-18, 16-21, 21-19.
Sementara itu, Gregoria Mariska Tunjung, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari semuanya terhenti pada babak kedua.
Simak jadwal pertandingan Denmark Open 2021.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Pertandingan
Mulai Pukul 12.00 waktu setempat atau 17.00 WIB
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) - live TVRI, Streming Vidio
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana Vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) - live TVRI, Streming Vidio
Greysia Polii/Apriyani Rahayu Vs Huang Dong Ping/Zheng Yu (China) - live TVRI, Streming Vidio
Kento Momota Vs Jonatan Christie - live TVRI, Streming Vidio
Feng Yan Zhe/Du Yue (China) Vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
Sameer Verma Vs Tommy Sugiarto
Advertisement