Bola.com, Jakarta - Saat hendak menyiapkan makanan, adakalanya kita bingung dengan lauk disajikan. Padahal, ada banyak lauk yang sangat praktis untuk dibuat, satu di antaranya perkedel jagung.
Perkedel pada umumnya terbuat dari kentang yang ditumbuk halus dan dicampurkan dengan aneka bumbu-bumbu yang akan menghasilkan olahan yang lezat.
Baca Juga
Hasil Liga Inggris: Dipaksa Imbang Everton, Chelsea Gagal Kudeta Liverpool dari Puncak
Hasil Liga Italia: Bang Jay Gacor 90 Menit, Venezia Sikat Cagliari dan Keluar dari Posisi Juru Kunci
Aneh tapi Nyata! PSM Main dengan 12 Pemain saat Menang atas Barito Putera di BRI Liga 1: Wasit Pipin Indra Pratama Jadi Bulan-bulanan
Advertisement
Namun, tidak hanya kentang yang bisa dijadikan sebagai bahan dasar membuat perkedel yang lezat dan menggugah selera. Jagung juga bisa menjadi bahan dasar yang pas untuk membuat perkedel.
Cara membuatnya gampang dan tidak rumit, bahannya dasarnya hanya berupa tepung terigu, jagung, dan aneka bumbu yang diolah menjadi satu.
Jika Anda ingin membuatnya, namun tidak terlelu mengerti caranya, berikut empat cara membuat aneka perkedel jagung, seperti disadur dari Liputan6, Selasa (26/10/2021).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Cara Membuat Aneka Perkedel Jagung
1. Perkedel Jagung Renyah
Bahan:
- 4 tepung terigu
- 3 buah jagung manis, pipil
- 2 batang seledri, iris tipis
- 2 butir telur
- 1 batang daun bawang
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 ekor udang kupas
Cara Membuat:
1. Ulek halus sebagian jagung manis dan ulek kasar sebagian lainnya agar tetap ada tekstur.
2. Campurkan dengan bumbu halus, seledri, daun bawang, garam, merica bubuk, kaldu bubuk, dan telur. Masukkan tepung dan aduk rata.
3. Siapkan minyak goreng, goreng setiap 1 sdm hingga kuning kecokelatan atau hingga tampak crispy. Gunakan api kecil agar tidak mudah gosong.
4. Angkat setelah matang, sajikan.
2. Perkedel Jagung Khas Manado
Bahan:
- 4 buah jagung manis, pipil
- 3 siung bawang putih
- 13 siung bawang merah, iris
- 1 btg daun bawang, iris
- 2 buah cabai merah besar, iris
- 4 sdm tepung beras
- 7 sdm tepung terigu protein tinggi
- 1 btr telur ayam
- 150 ml air
- 1/2 sdt kaldu sapi bubuk
- Lada secukupnya
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
Cara Membuat:
1. Campurkan jagung dengan bawang merah, cabai merah besar, daun mint, daun bawang, dan bawang putih.
2. Tambahkan tepung terigu protein tinggi dan tepung beras. Berikan gula, garam, lada, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
3. Tambahkan air. Aduk rata. Tambahkan telur. Aduk kembali.
4. Masukkan adonan ke minyak yang sudah dipanaskan. Goreng hingga kecokelatan.
5. Perkedel Jagung Manado siap disajikan.
Advertisement
Cara Membuat Aneka Perkedel Jagung
3. Perkedel Jagung Pedas
Bahan:
- 2 buah jagung muda, sisir halus
- 2 sdt tepung terigu
- 2 batang daun bawang, cincang halus
- 1 butir telur
- Minyak goreng, secukupnya
Bumbu Halus:
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 5 buah cabai rawit
- 1/2 sdt garam
- Sejumput lada bubuk
- Penyedap masakan bubuk, jika suka
Cara Membuat:
1. Siapkan semua bahan.
2. Haluskan jagung telah disisir halus dengan cara diulek di cobek.
3. Campur jagung dengan tepung terigu, telur, daun bawang, dan bumbu yang telah dihaluskan.
4. Campur semua bahan dan koreksi rasa. Jika kurang asin, bisa ditambahkan garam. Jika keasinan bisa ditambah jagung atau tepungnya.
5. Cetak perkedel sesuai selera atau cukup disendok kemudian digoreng dalam minyak panas.
6. Angkat perkedel yang telah matang, sajikan selagi masih hangat.
4. Perkedel Jagung Bayam
Bahan:
- 3 buah jagung manis, diserut lalu ditumbuk kasar
- 1 ikat bayam, ambil daunnya lalu iris kasar
- 1 buah putih telur
- 1 batang daun bawang, diiris
- 1 batang seledri, diiris
- 1 sdt kaldu bubuk
- Garam secukupnya
- 7 sdm tepung terigu
- 4 sdm tepung beras
- 100 ml air
Bumbu Halus:
- 7 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1/2 sdt ketumbar
Cara Membuat:
1. Campur jagung dengan semua bumbu dan bahan.
2. Tambahkan air sedikit demi sedikit sampai cukup kental.
3. Panaskan minyak.
4. Ambil 1 sdm adonan, bentuk sesuai keinginan, goreng sampai kecokelatan, lakukan sampai adonan habis, goreng sampai matang.
5. Angkat dan tiriskan.
Disadur dari: Liputan6.com (Penulis: Husnul Abdi, Editor: Fadila Adelin. Published: 24/9/2020)
Yuk, baca artikel cara lainnya dengan mengeklik tautan ini.