Sukses


Pengertian Hewan Avertebrata, Ciri Umum, Klasifikasi, dan Contohnya

Bola.com, Jakarta - Hewan avertebrata adalah jenis hewan tanpa tulang belakang. Anatomi tubuh hewan ini tidak serumit hewan vertebrata (hewan yang mempunyai tulang belakang) dan lebih primitif.

Maka itu, hewan avertebrata dianggap sebagai hewan tingkat rendah. Istilah lainnya disebut hewan invertebrata.

Perkembangbiakan hewan averterbrata terjadi secara seksual dan aseksual. Hewan avertebrata yang berkembang biak secara seksual melibatkan sel kelamin jantan dan betina. Sementara, hewan avertebrata yang berkembang biak secara aseksual tidak melibatkan sel kawin.

Hewan avertebrata merupakan jenis hewan yang paling beragam, dengan jumlah spesiesnya yang mencapai sekitar 12 juta.

Hewan avertebrata mencakup semua hewan kecuali hewan vertebrata (pisces, reptil, amfibia, aves, dan mamalia).

Demikian ulasan singkat mengenai apa itu hewan avertebrata. Untuk mengetahui lebih jelas tentang hewan avertebrata, kamu bisa membaca pembahasan di bawah ini, seperti dikutip dari laman Bahassemua dan Gurupendidikan, Kamis (16/12/2021).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Ciri Umum Hewan Avertebrata

1. Ciri Umum Hewan Avertebrata

  • Ciri utama yang memisahkan avertebrata  dari organisme lain adalah tidak adanya tulang belakang dan tulang punggung.
  • Mereka adalah organisme multiseluler, benar-benar tidak memiliki dinding sel.
  • Mereka tidak memiliki tulang endoskeleton keras.
  • Karena kurangnya sistem tulang yang kompleks, beberapa avertebrata cenderung lambat dan berukuran kecil di alam.
  • Karena kurangnya tulang punggung dan sistem saraf kompleks, avertebrata tidak dapat menempati beberapa lingkungan, meski mereka ditemukan di lingkungan yang keras.
  • Avertebrata tinggal di seluruh dunia dalam berbagai habitat.
  • Tubuh dibagi menjadi tiga bagian: kepala, dada, dan perut.
  • Mereka tidak memiliki paru-paru untuk respirasi.
  • Respirasi melalui kulit.
  • Beberapa jenis hewan avertebrata memiliki eksoskeleton keras dari kitin.
  • Kebanyakan dari mereka memiliki jaringan, dengan organisasi sel tertentu.
  • Kebanyakan dari mereka bereproduksi secara seksual oleh fusi gamet jantan dan betina.
  • Beberapa avertebrata seperti spons yang menetap, tetapi sebagian besar organisme adalah motil.
  • Kebanyakan avertebrata diatur dengan organisasi tubuh simetris.
  • Mereka tidak dapat membuat makanan sendiri, adalah heterotrof.
3 dari 3 halaman

Klasifikasi dan Contoh Hewan Avertebrata

2. Klasifikasi Hewan Avertebrata

Hewan avertebrata dikelompokan menjadi beberapa filum, yaitu porifera, cnidaria, ctenophora, platyhelminthes, nematoda, annelida, molusca, arthropoda, dan echinodermata.

3. Contoh Hewan Avertebrata

Dari penjelasan di atas, kamu sudah mengetahui mana saja yang termasuk hewan avertebrata. Namun, untuk memudahkan kamu mencari contoh hewan avertebrata, berikut daftarnya:

  • Ubur-ubur
  • Cacing pita
  • Cacing tanah
  • Cacing isap
  • Cumi-cumi
  • Bekicot atau siput
  • Kerang mutiara
  • Laba-laba
  • Kelabang
  • Kepiting
  • Lebah madu
  • Bintang laut
  • Bulu babi
  • Landak laut
  • Teripang

 

Sumber: bahassemua.com, gurupendidikan.co.id

Yuk, baca artikel pengertian lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer