Sukses


Macam-Macam Olahraga yang Bisa Hilangkan Galau

Bola.com, Jakarta - Olahraga merupakan aktivitas yang mempunyai beragam manfaat. Dengan rutin dan teratur berolahraga, tubuh bisa menjadi lebih sehat dan bugar.

Tak hanya untuk kesehatan fisik, olahraga baik untuk kesehatan mental. Olahraga merupakan satu di antara aktivitas yang dapat membuat pikiran menjadi lebih rileks dan tenang.

Jadi, cukup dengan berolahraga, hal-hal yang mengganggu pikiran yang mengakibatkan perasaan jadi galau, cemas hingga depresi bisa hilang.

Ada beberapa jenis olahraga yang bisa dilakukan agar perasaan yang mengganggu pikiran tersebut bisa hilang. Apa saja macam-macam olahraga untuk menghilangkan galau?

Berikut ini rangkuman tentang macam-macam olahraga yang bisa hilangkan rasa galau, seperti disadur dari Klikdokter, Rabu (29/12/2021).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Lari

Lari merupakan satu di antara olahraga yang paling baik untuk kesehatan. Tak hanya membakar kalori, lari dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung.

Namun, tak hanya itu saja manfaat lari untuk kesehatan. Gerakan berulang yang dilakukan saat berlari dapat menyebabkan pengeluaran zat kimia di otak, yang disebut serotonin dan norepinefrin, yang dapat membuat kita merasa nyaman dan senang.

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan The Journal of Psychiatry & Neuroscience, menyebutkan bahwa olahraga memiliki efek yang sama seperti antidepresan sehingga dapat menurunkan risiko terjadinya depresi.

Selain itu, dengan berlari Anda dapat tidur lebih nyenyak di malam hari, meningkatkan ingatan, menurunkan stres, dan tentu akan membuat Anda terhindar dari galau maupun depresi.

3 dari 5 halaman

Mendaki gunung

Berada di alam terbuka dapat memberikan ketenangan bagi pikiran. Jika sulit bagi Anda untuk mendaki gunung, bisa menggantinya dengan berjalan santai atau sekadar bersepeda di taman atau di area yang banyak terdapat pepohonan.

Dalam sebuah studi yang dipublikasikan di Environmental Health and Preventive Medicine pada 2009, para peneliti mengirim partisipan studi ke hutan yang banyak pepohonan.

Para partisipan yang berjalan-jalan selama 20 menit di alam terbuka tersebut memiliki kadar hormon stres yang lebih rendah dibandingkan dengan partisipan yang berada di tengah kota.

4 dari 5 halaman

Yoga

Gerakan-gerakan yoga tidak hanya dapat membuat tubuh menjadi lebih lentur, tetapi pernapasan juga menjadi lebih terlatih sehingga dapat membuat Anda menjadi lebih rileks dan tenang.

Dalam studi yang dilakukan pada 2007, yang dipublikasikan di Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine, seluruh partisipan yang mengikuti kelas yoga berkurang gejala depresi, kecemasan serta tingkat emosinya.

Selain itu, latihan pernapasan saat melakukan yoga penting bagi orang-orang yang sering cemas. Pasalnya, ketika bernapas lebih dalam, rasa cemas tersebut akan sulit untuk dirasakan.

Lakukan latihan pernapasan tersebut secara rutin, meski Anda sedang tidak melakukan kelas yoga.

5 dari 5 halaman

Olahraga Air dan Outdoor

Saat sedang mengalami stres dan merasa lelah setelah seharian beraktivitas, berenang bisa menjadi solusi untuk membuat Anda lebih tenang, seiring tubuh Anda meluncur di dalam air.

Bahkan, efek bahagia dari berenang tersebut bisa lebih besar jika mengajak teman-teman atau keluarga berenang bersama.

Selain itu, olahraga outdoor yang memacu adrenalin sangat cocok untuk menghilangkan stres. Anda bisa meluapkan kemarahan, kekesalan, dan pikiran-pikiran yang berteriak sepuasnya saat melakukan olahraga ini.

Coba lakukan olahraga outdoor yang menantang, seperti bungee jumping, parasailing, surfing, arung jeram atau panjat tebing.

 

Sumber: Klikdokter.com (Published: 12/5/2016)

Dapatkan artikel macam dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer