Sukses


30 Contoh Kalimat Pujian, Senangkan Hati dan Berikan Semangat

Bola.com, Jakarta - Di kehidupan sehari-hari, kalimat pujian biasanya digunakan ketika melihat sesuatu yang dianggap baik dan memunculkan rasa kagum.

Hampir semua orang, tidak ada yang tak suka dipuji. Semua orang pasti ingin selalu dipuji oleh orang lain.

Untuk itu, kamu bisa memberikan kalimat pujian atas prestasi yang telah mereka capai sebagai bentuk apresiasi.

Dengan memberikan kalimat pujian, ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan, baik untuk diri sendiri maupun orang lain.

Kalimat pujian bisa meningkatkan rasa percaya diri, membangun motivasi, gelorakan semangat hingga menurunkan risiko depresi. Selain itu, memberikan kalimat pujian bisa mempererat hubungan dirimu dengan seseorang.

Berikut ini contoh kalimat pujian, yang dapat menyenangkan hati dan memberikan semangat, Sseperti dinukil dari laman Haloedukasi dan Dosenbahasa, Kamis (6/1/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Contoh Kalimat Pujian

1. "Tulisanmu kreatif, enak dibaca, tidak membosankan, dan sesuai alur! Kamu pantas jadi penulis cerpen."

2. "Larinya cepat sekali! Patutlah dia mendapatkan medali emas."

3. "Pemeran Gathotkaca Mabur dalam pentas semalam terlihat gagah! Aktingnya pun tak kalah oke!"

4. "Selamat, ya, atas jabatan barunya! Kamu memang cocok menduduki posisi itu."

5. "Mungil banget bayimu, Nis! Lihat lesung pipit di kedua pipinya! Ih, menggemaskan!"

6. "Program yang kamu buat mampu menandingi aplikasi setenar Gmail! Top banget, Sam!"

7. "Bu Umi adalah guru favoritku. Selain cerdas, beliau juga penyabar."

8. "Anakmu sangat rajin, ya! Dia mau menyapu dan mengepel setiap pagi."

9. "Pak Didin pribadi yang santun. Tak heran jika ia disukai banyak orang."

10. "Wan, lukisanmu sangat indah! Terlihat seperti nyata."

3 dari 4 halaman

Contoh Kalimat Pujian

11. "Wah, buku ini bagus sekali! Bahasanya mudah dipahami apalagi disertai gambar-gambar yang menarik."

12. "Cincinmu sangat indah, Nurul! Di mana kamu membelinya?"

13. "Suara burung itu terdengar begitu merdu. Dari mana ayahmu mendapatkan burung itu?"

14. "Pemandangannya luar biasa! Tuhan memang Maha Sempurna!"

15. "Mobil keluaran terbaru itu keren sekali! Sangat cocok untuk adventuring."

16. "Jahitan baju ini begitu rapi. Bajunya pun nyaman dipakai."

17. "Masjid di desamu sangat bersih, ya! Siapa marbutnya?"

18. "Sekolah Airin terlihat rindang dan rapi. Murid-murid pasti betah belajar di dalamnya."

19. "Bunga siapa ini? Warnanya sangat indah dan wanginya semerbak memenuhi ruangan."

20. "Kue yang kamu beli kemarin lumer dan enak. Di mana kamu membelinya, Sin?"

4 dari 4 halaman

Contoh Kalimat Pujian

21. "Pramusaji itu begitu cekatan dalam melayani para pelanggan yang berdatangan."

22. "Penampilanmu di pentas teater semalam sungguh luar biasa. Penghayatanmu yang mendalam terhadap peran yang kau lakoni itu sungguh hebat."

23. "Kamu sungguh tangguh sahabatku. Meski sakit parah, kau masih saja menghibur kami dengan candaanmu."

24. "Kami sangat puas dengan kinerja Anda. Hasil kerja Anda sesuai dengan SOP dan kedisplinan Anda begitu luar biasa."

25. "Sweater hasil rajutanmu ini bagus sekali. Aku sangat senang memakainya."

26. "Masakan buatanmu ini sungguh enak. Bumbunya pas dan dagingnya pun sungguh empuk."

27. "Presentasimu kali ini luar biasa. Cara penyampaiannya sangat sederhana, namun mengena. Selain itu, slide yang kamu gunakan juga menarik untuk dilihat."

28. "Skripsimu ini sangat bagus, baik dari segi teknik penulisan maupun metode analisisnya."

29. "Arsitektur rumahmu sangat bagus. Begitu pula dengan cat yang kau gunakan, sangat pas dengan arsitektur rumahmu."

30. "Album-album Radiohead memang tak pernah mengecewakan. Di setiap albumnya, mereka selalu menyajikan nuansa musik yang berbeda dan menarik untuk didengar."

 

Sumber: Haloedukasi, Dosenbahasa

Dapatkan artikel contoh dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer