Bola.com, Jakarta - Perayaan Imlek di tiap tahunnya selalu dimeriahkan dengan berbagai camilan khas. Camilan ini tidak hanya sekadar untuk pelengkap saat berbincang saja, tetapi juga memiliki arti atau simbol tersendiri untuk Tahun Baru Imlek.
Camilan khas Imlek tersebut disajikan karena dianggap membawa hoki atau keberuntungan bagi kepercayaan masyarakat China.
Baca Juga
Advertisement
Camilan dalam perayaan Imlek selalu identik dengan keberuntungan, panjang umur serta kemakmuran.
Konon, setiap tahun, para ahli Feng Shui memberikan daftar makanan pembawa hoki. Lantas, apa saja camilan Tahun Baru Imlek 2022 yang dianggap pembawa keberuntungan?
Berikut ini daftar camilan khas Imlek pembawa keberuntungan yang wajib disajikan, dilansir dari laman Chinahighlights, Senin (31/1/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Daftar Camilan Khas Imlek Pembawa Keberuntungan
1. Kurma Merah
Kurma merah merupakan sebuah simbol untuk kekayaan dan kemakmuran. Kurma merah disajikan sebagai buah kering. Anda bisa memakannya langsung atau memotongnya untuk dijadikan teh.
2. Kacang Tanah
Kacang tanah juga disebut "kacang umur panjang" yang melambangkan vitalitas, umur panjang, kekayaan, dan kehormatan. Sebagai camilan Tahun Baru Imlek, kacang selalu disajikan tanpa kulit.
3. Kelengkeng Kering
Kelengkeng kering melambangkan reuni atau kumpul keluarga saat libur Tahun Baru Imlek.
Advertisement
Daftar Camilan Khas Imlek Pembawa Keberuntungan
4. Biji Bunga Matahari
Biji bunga matahari melambangkan dikaruniai banyak anak dan cucu.
5. Permen
Permen melambangkan kehidupan yang manis. Makan permen mewakili kejadian manis atau mendapatkan awal yang manis di tahun mendatang.
6. Bola Biji Wijen (Onde-Onde)
Onde-onde adalah jenis gorengan yang terbuat dari tepung ketan yang diisi dengan pasta kacang merah, digulung dalam biji wijen putih, dan digoreng. Mereka renyah di luar dan lembut di dalam. Onde-onde melambangkan tekad yang bulat dan rasa syukur terhadap Sang Pencipta.
7. Kue Tambang
Makanan yang digoreng ini sedikit lebih keras daripada onde-onde. Kue tambang merupakan camilan terkenal di China karena teksturnya yang renyah dan kaya rasa. Kue tambang memiliki makna sebagai reuni.
Sumber: Chinahighlights
Dapatkan artikel daftar dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.