Sukses


Cara Mengatasi Takut Naik Pesawat, Bikin Perjalanan Nyaman

Bola.com, Jakarta - Bagi beberapa orang, bepergian dengan menggunakan moda transportasi pesawat terbang menjadi hal menyenangkan. Tetapi, tidak bagi sebagian yang lain. Ada di antara kita yang merasakan ketakutan naik pesawat.

Padahal, setiap moda transportasi memiliki risiko yang sama. Jika bicara data, kecelakaan yang terjadi lebih tinggi dibandingkan kecelakaan yang menimpa pesawat. Namun, tetap saja hal tersebut tidak mengurangi phobia 'terbang' yang dialami seseorang.

Menurut Matthew Price, seorang psikolog dari Universitas Vermont, Amerika Serikat, tidak ada penjelasan khusus mengenai alasan seseorang memiliki ketakutan atau fobia terbang.

Hanya, Price berpendapat, rasa takut tersebut mungkin disebabkan karena belum pernah naik pesawat, punya pengalaman buruk dengan penerbangan sebelumnya, dan merasa trauma atau cemas karena berada di ruang tertutup tanpa jalan keluar.

Bagi Anda yang mengalami phobia terbang, pasti merasakan ketaknyamanan karena ketakutan tersebut bisa menghambat aktivitas Anda, semisal apabila hendak bepergian jauh. 

Untuk membantu mengurangi ketakutan Anda naik pesawat, Anda bisa menerapkan beberapa langkah-langkah di bawah ini.

Berikut beberapa cara mengatasi takut naik pesawat, disadur dari Klikdokter, Jumat (18/2/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Cara Mengatasi Takut Naik Pesawat

1. Ketahui pencetus takut naik pesawat

Dengan mengetahui pencetus rasa takut naik pesawat, Anda dapat mempelajari dengan saksama bagaimana reaksi kecemasan bisa terpicu. 

Tujuannya adalah untuk mengidentifikasi hal-hal spesifik yang menimbulkan kecemasan saat naik pesawat sehingga Anda bisa melakukan siasat untuk mengatasinya.

2. Bepergian bersama teman atau keluarga

Bepergian bersama anggota keluarga atau beberapa teman dapat mewarnai perjalanan Anda. Dengan ini, Anda dapat mengisi waktu dengan mengobrol dan bercerita selama di pesawat sehingga bisa melupakan rasa takut selama perjalanan. 

Selain meredakan rasa takut, berbincang dengan rekan seperjalanan juga dapat mempererat hubungan.

3. Melakukan kegiatan positif selama di pesawat

Isi waktu Anda dengan aktivitas positif selama di perjalanan. Anda dapat membaca novel, mendengarkan musik dari gawai, atau menyaksikan film yang telah disiapkan sebelumnya.

Dengan melakukan berbagai kegiatan, Anda akan sejenak melupakan rasa takut sehingga dapat menikmati penerbangan dengan nyaman.

3 dari 3 halaman

Cara Mengatasi Takut Naik Pesawat

4. Pilih waktu terbang yang paling nyaman

Hal lain yang juga dapat Anda lakukan untuk menyiasati rasa takut naik pesawat adalah menyesuaikan jadwal penerbangan dengan waktu istirahat. 

Sebagai contoh, memilih pesawat yang terbang pada malam hari dan sampai di tempat tujuan pada pagi hari. Dengan begitu, Anda dapat beristirahat di pesawat dan terbangun dengan segar untuk segera beraktivitas di tempat tujuan. 

Apabila Anda menghabiskan perjalanan dengan tidur, pikiran tidak akan tidak terpenuhi oleh rasa takut naik pesawat.

5. Berkonsultasi dengan ahlinya

Jika Anda telah melakukan berbagai cara di atas, namun hasilnya belum efektif, saatnya Anda berkonsultasi dengan psikiater atau psikolog untuk dilakukan evaluasi lebih lanjut. 

Dengan begitu, Anda dapat mengetahui cara yang paling tepat untuk tetap merasa nyaman selama melakukan perjalanan udara di kemudian hari.

 

Disadur dari: Klikdokter.com (Published: 27/10/2020)

Dapatkan artikel cara dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer