Sukses


Tujuan Kerja Sama Internasional, Manfaat dan Contohnya

Bola.com, Jakarta - Kerja sama internasional adalah hubungan yang dilakukan antara satu negara dengan negara lainnya, dengan memiliki tujuan bersama dan saling menguntungkan.

Setiap negara tidak mungkin bisa memenuhi kebutuhan pemerintah dan warganya sendiri. Hal itulah yang menyebabkan tiap negara melakukan kerja sama agar masyarakatnya sejahtera.

Dengan adanya kerja sama internasional, antara negara satu dengan negara lainnya dapat saling mencukupi kebutuhan dan membantu jika pada suatu saat membutuhkan bantuan.

Tujuan kerja sama internasional pada umumnya memberikan dampak baik kepada negara tersebut. Selain itu, tujuan kerja sama internasional ialah untuk meningkatkan hubungan persahabatan yang terjalin antarnegara.

Selain memiliki tujuan, kerja sama internasional yang dilakukan oleh antarnegara akan sangat bermanfaat dalam berbagai bidang.

Berikut rangkuman tentang tujuan kerja sama internasional, manfaat dan contohnya yang perlu diketahui, seperti dilansir dari laman salamadian.com, Senin (21/2/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Tujuan Kerja Sama Internasional

Tujuan Kerja Sama Internasional

  • Mempererat Persahabatan

Menjalin hubungan kerja sama internasional nantinya akan berdampak pada eratnya persahabatan antara negara-negara yang saling melakukan kerja sama. Hal ini mampu menghindarkan dari rasa permusuhan antara negara-negara yang mengikuti kerja sama.

  • Menciptakan Perdamaian Dunia

Ada banyak dampak kerja sama internasional. Satu di antara dampak kerja sama internasional bisa dilihat dari terciptanya perdamaian dunia.

Menghindari kekerasan dan peperangan yang akan terjadi. Kerja sama internasional tergolong cukup ampuh untuk mengatasi hal ini.

  • Meningkatkan Kemajuan dalam Berbagai Bidang

Adanya kerja sama internasional yang dilakukan diharapkan dapat memajukan seluruh negara yang ada di dunia.

Dengan adanya kerja sama internasional ini, negara di dunia akan maju secara merata dalam berbagai bidang, mulai bidang teknologi, ekonomi, pendidikan, dan masih banyak lagi.

3 dari 5 halaman

Tujuan Kerja Sama Internasional

  • Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Setiap Negara

Satu di antara faktor banyak negara menjalin kerja sama adalah untuk menunjang serta meningkatkan pertumbuhan ekonomi negara tersebut. Sebagai contoh, Indonesia yang merupakan negara berkembang

Untuk mencapai dan menjadikannya negara yang maju, Indonesia melakukan kerja sama internasional dalam bidang ekonomi. Indonesia melakukan kerja sama dengan pihak asing atau negara lain.

Contohnya, Indonesia pernah kedatangan Raja Arab untuk saling menjalin kerja sama.

  • Memperluas Tenaga Kerja

Kerja sama internasional mampu memperluas tenaga kerja. Bukan TKW, melainkan tenaga ahli. Biasanya berawal dari pertukaran pelajar.

Adanya pertukuran pelajar hasil dari kerja sama internasional nantinya akan memberi dampak baik pada tenaga kerja ahli yang handal. Tidak hanya itu, dengan pertukaran pelajar menbuat sektor tenaga kerja menjadi lebih luas dan mempunyai skill yang cukup baik.

4 dari 5 halaman

Manfaat Kerja Sama Internasional

Berikut manfaat kerja sama internasional yang didapat oleh negara:

  • Bidang Ideologi

Memunculkan rasa saling menghormati, meski tetap memiliki perbedaan pada bagian landasan atau falsafahnya.

  • Bidang politik

Di dalam politik, kerja sama internasional akan membuat negara bersama-sama saling berorientasi pada kepentingan nasional masing-masing.

  • Bidang ekonomi

Kerja sama internasional yang terjalin akan membuat negara saling menguntungkan untuk meningkatkan kesejahteran melalui proses ekspor serta impor.

  • Bidang sosial budaya

Dapat membuat antarnegara menjadi saling melengkapi. Akan tetapi, tetap berpedoman pada kepribadian yang sudah dimiliki oleh masing-masing negara.

  • Bidang pertahanan dan keamanan

Dapat melakukan pelatihan militer bersama guna meningkatkan kualitas keamanan serta pertahanan suatu negara.

  • Bidang pendidikan

Dapat dilakukan pertukaran pelajar dan mahasiswa. Hal ini bertujuan untuk menimba ilmu sehingga pada nantinya akan membawa dampak positif bagi negara.

5 dari 5 halaman

Contoh Kerja Sama Internasional

  • Bidang Ekonomi

Pada bidang ekonomi, kerja sama internasional dapat dilihat pada APEC ( Asia-Pasific Economic Cooperation). Tujuan dari organisasi ini adalah untuk meningkatkan pertumbahan ekonomi pada kawasan Asia-Pasifik.

Selain APEC, ada juga MEE ( Masyarakat Ekonomi Eropa) yang memiliki tujuan yang hampir sama dengan APEC, yaitu menyatukan ekonomi di negara- negara Eropa agar lebih kuat.

  • Bidang Sosial

Pada bidang sosial, kerja sama internasional bisa dilihat pada WHO. WHO merupakan organisasi atau lembaga yang berada di bawah naunggan PBB.

WHO memiliki tujuan untuk menyehatkan serta memberikan pertolongan dalam bentuk medis atau kesehatan kepada negara-negara yang membutuhkan.

  • Bidang Politik dan Pertahanan

Kerja sama pada bidang ini bisa dilihat pada organisasi NATO. NATO merupakan sebuah organisasi internasional yang memiliki tujuan untuk melakukan keamanan bersama, baik ketika ada perang atau konflik politik, yang terjadi antara dua negara yang bersengketa.

Dengan tujuan membuat negara yang maju, tidak ada salahnya melakukan kerja sama internasional untuk setiap pemerintahan. Pada dasarnya kerja sama internasional dapat membantu negara tersebut untuk bisa bersaing dalam hal positif demi kepentingan bangsa dan negara.

 

Sumber: Salamadian

Video Populer

Foto Populer