Sukses


Cara Mengqada Salat Magrib di Waktu Isya, Umat Muslim Perlu Paham

Bola.com, Jakarta - Seluruh umat Muslim wajib melaksanakan ibadah salat fardu (lima waktu) dari subuh hingga isya. Namun, terkadang, pada kondisi tertentu beberapa umat Muslim melewatkan satu di antara waktu salat fardu secara tidak sengaja.

Jika demikian, Allah Swt. memberikan keringanan bagi umat Muslim yang tak dapat menjalankan salat tepat waktu.

Caranya, yakni dengan menggantinya di waktu lainnya. Dalam Islam, istilah tersebut disebut dengan mengqada salat.

Definisi dari qada adalah mengerjakan salat fardu atau ibadah lainnya di luar waktu semestinya akibat alasan-alasan tertentu.

Namun, perlu diperhatikan, seorang umat Muslim tidak bisa sembarangan menqada salat fardu. Satu di antara contoh mengqada salat yang diperbolehkan ialah salat magrib di waktu isya.

Lantas bagaimana cara mengqada salat magrib di waktu isya? Berikut ini cara mengqada salat magrib di waktu isya, disadur dari Kapanlagi, Senin (14/3/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Bacaan Niat Mengqada Salat Magrib di Waktu Isya

Sebelum melakukan cara mengqada magrib di waktu isya, ketahui dulu bacaan niatnya. Berikut bacaan niat dalam melakukan mengqada magrib di waktu isya:

"Ushallii fardhal Maghribi tsalaatsa raka'aatin mustaqbilal qiblati qodho'an lilaahi ta'aalaa."

Artinya: "Saya (berniat) mengerjakan salat fardu magrib sebanyak tiga rakaat dengan menghadap kiblat, serta qada karena Allah ta'aalaa."

3 dari 4 halaman

Cara Mengqada Salat Magrib di Waktu Isya

Setelah membaca niat, tidak ada cara khusus untuk mengganti salat yang terlewat itu kecuali secepat mungkin mulai melaksanakannya. Jumlah rakaat serta gerakan-gerakannya sama seperti salat yang ditinggalkan itu.

Di sisi lain, mengqada salat magrib di waktu isya boleh dilakukan dengan menjalankan salat isya empat rakaat terlebih dahulu, baru kemudian salat magrib tiga rakaat. Boleh juga dengan mendahulukan salat qada magrib dahulu, baru kemudian salat isya.

Jika menjalankan salat magrib terlebih dahulu pada saat waktu salat isya maka harus dipastikan bahwa nanti saat menjalankan salat isya masih berada dalam waktu salat yang sama, yaitu waktu isya. Namun, jika khawatir sudah mepet waktu isya, sebaiknya menjalankan salat isya terlebih dahulu.

4 dari 4 halaman

Ketentuan Mengqada Salat Magrib di Waktu Isya

Setelah mengetahui cara mengqada salat magrib di waktu isya di atas, Anda juga perlu mengetahui ketentuan dalam mengqada salat fardu, berikut ini:

  • Disunahkan untuk dikeraskan (jahr) bacaannya pada waktu salat magrib, isya, dan subuh. Sedangkan bacaan salat zuhur dan asar disunahkan untuk dibaca secara lirih.
  • Cara mengqada salat wajib dilakukan sesuai urutan seperti yang dilakukan oleh Rasulullah Saw. mulai qada salat zuhur, asar, magrib, dan terakhir isya, sesuai salat apa yang ditinggalkan.
  • Hukumnya sunah dikerjakan secara berjamaah.
  • Sunah dengan didahului azan dan iqamah. Jika mengqada beberapa salat sekaligus, cukup dengan satu kali azan lalu setiap salat harus dipisahkan dengan iqamah.

 

Disadur dari: Kapanlagi.com (Penulis: Nurul Wahida. Published: 26/4/2021)

Dapatkan artikel Islami dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer