Bola.com, Jakarta - Ramadan merupakan bulan yang paling istimewa bagi umat Islam. Saat bulan Ramadan tiba, semua umat Muslim diwajibkan melaksanakan puasa selama satu bulan.
Adapun berpuasa yang dimaksud adalah menahan lapar dan hawa nafsu sejak terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Saat berpuasa, semua orang tentu ingin menjalaninya dengan benar dan mendapatkan pahala
Baca Juga
Advertisement
Itulah mengapa, bagi umat Muslim yang berpuasa, penting untuk mengetahui beberapa perkara atau kebiasaan yang bisa membatalkan puasa. Hal ini perlu diketahui agar puasa tetap lancar dan terhindar dari segala hal yang bisa merusak pahala puasa.
Ada beberapa perbuatan atau kebiasaan yang membuat puasa batal. Maka ada baiknya untuk memahami hal-hal apa saja yang bisa membatalkan puasa.
Berikut ini rangkuman tentang macam-macam perbuatan atau kebiasaan yang bisa membatalkan puasa Ramadan, seperti disadur dari Fimela, Rabu (23/3/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hal yang Bisa Membatalkan Puasa Ramadan
1. Makan dan Minum Secara Sengaja
Makan dan minum dengan sengaja tentu dapat membatalkan puasa. Namun, jika makan dan minum dalam keadaan lupa atau tidak sengaja, puasanya tidak batal.
Dengan syarat, kita harus berhenti makan dan minum dan melanjutkan puasa.
2. Berhubungan Suami Istri di Siang Hari
Melakukan hubungan suami istri saat puasa bisa membatalkan puasa. Kalau puasanya adalah puasa Ramadan maka wajib untuk mengganti puasa tersebut.
Namun, kalau hubungan suami istri dilakukan pada malam hari atau sudah berbuka maka tidak akan merusak puasa.
Advertisement
Hal yang Bisa Membatalkan Puasa Ramadan
3. Muntah Secara Sengaja
Muntah yang sengaja maksudnya dengan sadar dan sengaja mengeluarkan makanan atau minuman dari perut melalui mulut.
Sedangkan kalau tidak sengaja muntah atau sama sekali tidak ada niatan untuk muntah maka tidak membatalkan puasa.
4. Merokok saat Puasa
Merokok merupakan satu di antara hal yang membatalkan puasa. Walau tidak makan dan minum, merokok bisa membuat Anda batal puasa.
Rokok merupakan bahan organik yang mengandung tar dan nikotin. Hal itu berarti, zat rokok akan menetap di mulut, kerongkongan, paru-paru dan lambung. Itulah mengapa merokok dapat membatalkan puasa.
Hal yang Bisa Membatalkan Puasa Ramadan
5. Memasukkan Benda ke Bagian Tubuh yang Berlubang secara Sengaja
Batal puasa jika memasukkan benda ke bagian tubuh yang berlubang secara sengaja. Bagian tubuh yang berlubang itu seperti hidung, kedua telinga, mulut, qubul dan dubur pria maupun wanita.
6. Haid/Nifas Haid
Perempuan yang mengalami haid saat Ramadan dapat mengganti puasanya di bulan lain di luar bulan puasa. Hal yang sama berlaku untuk nifas, ketika perempuan mengeluarkan darah akibat proses melahirkan.
7. Hilang Akal
Sudah jelas bahwa orang gila atau menderita epilepsi tidak diwajibkan untuk puasa Ramadan. Jika seseorang memiliki gangguan kejiwaan secara tiba-tiba, dan sedang berpuasa maka puasanya batal.
Advertisement
Hal yang Bisa Membatalkan Puasa Ramadan
8. Mengeluarkan Air Mani dengan Sengaja
Pria yang mengeluarkan air mani dengan sengaja atau ejakulasi, puasanya bisa batal dan wajib untuk mengganti atau qada puasanya.
9. Murtad
Seseorang yang tadinya Muslim lalu murtad atau keluar dari Islam secara sadar dan sengaja maka puasanya batal.
10. Emosi Berlebihan
Menjalankan ibadah puasa artinya menahan hawa nafsu mulai terbit hingga terbenamnya matahari. Selain hawa nafsu, Anda juga diharuskan menahan emosi selama berpuasa.
Jika seorang yang sedang berpuasa secara tidak sadar mengeluarkan emosi secara berlebihan, puasanya akan batal. Kendati ada saja yang tetap melanjutkan puasanya, sesungguhnya mereka hanya menahan lapar dan haus tanpa mendapat pahala berpuasa.
Disadur dari: Fimela.com (Reporter: Anisha Saktian Putri. Editor: Nabila Mecadinisa. Published: 16/5/2020)
Dapatkan artikel macam dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.