Bola.com, Jakarta - Proliga 2022 sudah memasuki fase final. Rencananya, partai final Proliga tahun ini di sektor putri bakal bergulir pada Sabtu (26/3/2022).
Bandung BJB Tandamata menempati posisi teratas klasemen final four Proliga 2022. Nikoleta Perovic dkk. berhasil menyapu bersih kemenangan dalam tiga laga yang dimainkan.
Advertisement
Bandung BJB Tandamata berhasil mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 16-25, 27-29, 25-19, 25-22, dan 15-11, membungkam Jakarta Mandiri Popsivo Polwan 23-25, 25-13, 25-27, 25-10, dan 16-14, serta menang 25-15, 25-17, dan 25-17 atas Jakarta Pertamina Fastron.
Berada di puncak klasemen final four membuat Bandung BJB Tandamata lolos ke final. Mereka bakal meladeni Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia yang berada di tempat kedua.
Sementara itu, Jakarta Mandiri Popsivo Polwan bakal bersua Jakarta Pertamina Fastron yang akan memperebutkan medali perunggu. Seluruh pertandingan bakal berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul.
Keseruan pertandingan final Proliga 2022 bisa sahabat Bola.com saksikan di Vidio mulai pukul 16.00 WIB.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Final Sektor Putri:
Sabtu, 26 Maret 2022
- 16.00 WIB: Bandung bjb Tandamata vs Gresik Petrokimia Pupuk (perebutan medali perunggu)
- 19.00 WIB: Jakarta Mandiri Popsivo vs Jakarta Pertamina Fastron (perebutan medali emas)
Advertisement