Sukses


Menang Perang Saudara Vs Chico Wardoyo, Jonatan Christie ke Final Kejuaraan Bulutangkis Asia 2022

Bola.com, Manila - Duel sesama tunggal putra terjadi pada semifinal Kejuaraan Bulutangkis Asia 2022 di Multinlupa Sports Center, Manila, Filipina, Sabtu (30/4/2022).

Jonatan Christie mengalahkan Chico Aura Dwi Wardoyo dalam pertarungan tiga gim dengan skor 21-9, 18-21, dan 21-16.

Ini merupakan final ketiga Jonatan Christie pada tahun ini. Sebelumnya, Jojo masuk final Swiss Open 2022 dan menjadi juara. Sementara di Korea Open 2022, Jojo menjadi runner-up.

Pada final Kejuaraan Bulutangkis Asia 2022, Jojo akan menanti pemenang duel Lee Zii Jia (Malaysia) versus Wen Hong Yang (China).

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Pramel Mundur

<p>Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti terpaksa mundur dari semifinal Kejuaraan Asia 2022 yang berlangsung di Manila, Filipina, Sabtu (30/4). Karena, Praveen mengalami cedera pinggang. (foto: PBSI)</p>

Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti tak bisa melanjutkan pertandingan pada babak semifinal Kejuaraan Bulutangkis Asia 2022.

Pada laga yang digelar di Multinlupa Sports Center, Manila, Filipina, Sabtu (30/4/2022), Praveen mengalami cedera sehingga tak bisa bermain maksimal melawan pasangan China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Gim pertama, pergerakan Praveen terlihat kesulitan dan tidak nyaman sehingga Zheng/Huang dengan mudah unggul dan menang 21-10. Saat jeda, Praveen/Melati berkonsultasi dengan pelatih dan memutuskan untuk mundur karena cedera pinggang.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer