Sukses


Piala Thomas 2022: Belum Tahu Mau Dipasangkan dengan Siapa, Kevin Sanjaya Woles

Bola.com, Jakarta - Kevin Sanjaya Sukamuljo tak ambil pusing mengenai siapapun pasangannya nanti pada Piala Thomas 2022. Baginya, yang terpenting adalah mempersiapkan diri semaksimal mungkin.

Kevin Sanjaya, seperti kita tahu, biasa dipasangkan dengan Marcus Gideon. Namun demikian, Marcus tak bisa tampil pada Piala Thomas 2022 karena masih menjalani rangkaian penyembuhan cedera.

Ini mengharuskan Kevin Sanjaya untuk berpartner dengan pebulutangkis lainnya. Herry Iman Pierngadi selaku pelatih ganda putra juga belum merumuskan komposisi timnya.

Bagaimanapun nanti, Kevin Sanjaya woles saja mengenai siapa yang akan jadi pasangannya. Menurutnya, tak perlu persiapan khusus asalkan dirinya siap tampil.

"Untuk besok tidak ada persiapan khusus, karena belum ada yang tahu juga saya akan main dengan siapa. Kalau saya yang penting selalu siap saja," kata Kevin dinukil dari Antaranews.

Kevin Sanjaya merasa setiap pemain pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Tapi, semua akan teratasi karena sudah terbiasa berlatih sama-sama.

"Ya kami sudah tahu kekurangan dan kelebihan masing-masing, dan semua pemain sering latihan bareng. Jadinya tinggal lihat pasangannya sama siapa, yang penting siap aja," ujarnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Diumumkan Jelang Pertandingan

Herry Iman Pierngadi mengaku belum bisa membuka siapa yang akan dipasangkan dengan Kevin Sanjaya. Menurutnya, siapapun bisa jadi pasangannya, namun bergantung pada situasi dan kondisi.

Herry memperkirakan kalau siapa yang akan jadi pasangan Kevin baru bisa dipastikan pada hari kedua pertandingan. Minggu besok, ia akan mulai meramu komposisi usai melihat tim lawan bertanding.

"Siapa yang akan dipasangkan dengan Kevin tergantung lawannya. Jadi kami tidak bisa langsung memastikan dan mencocokan, tapi harus dilihat dulu lawannya, lihat negara yang akan kami lawan. Nanti baru menyusun strategi pasangan untuk Kevin, kira-kira seperti itu," kata Herry.

Herry menambahkan, karakter Kevin Sanjaya sebagai seorang 'playmaker' memudahkan ia dalam mencarikan pasangan. Terlebih, selama Pelatnas PBSI, bertukar pasangan sudah biasa dilakukan.

"Karakter Kevin kan playmaker, kemungkinan bisa masuk dengan siapa saja, dan adaptasinya saat coba di latihan tidak ada kendala," Herry memaparkan.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer