Bola.com, Bangkok - Ganda putri Indonesia, Melani Mamahit/Tryola Nadia, gagal menyumbang poin untuk Indonesia pada laga ketiga Grup A Piala Uber 2022 kontra Jepang.
Menghadapi Nami Matsuyama/Chiharu Shida pada laga ketiga Grup A Piala Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Rabu (11/5/2022), Melani/Tryola kalah dalam duel sengit tiga gim 16-21, 21-18, 15-21.
Advertisement
Meskipun di atas kertas kalah peringkat dan pengalaman, Melani/Tryola sama sekali tidak terlihat gentar menghadapi ganda pertama Jepang. Bahkan, bisa dibilang mereka tampil cukup merepotkan.
Permainan ganda Indonesia cukup merepotkan Matsuyama/Shida. Buktinya, saat interval Melani/Tryola berhasil unggul 11-10.
Setelah itu, perebutan poin berjalan ketat. Namun, di akhir gim pertama ganda Jepang bermain makin solid.
Matsuyama/Shida akhirnya kalah 16-21 pada gim pertama laga ketiga Grup A Piala Uber 2022.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Gim Kedua
Gim kedua juga berjalan sengit. Kedua pasangan terus bermain agresif untuk mendulang poin demi poin.
Matsuyama/Shida lebih dominan pada laga ini, dengan terus memimpin hampir sepanjang gim kedua. Namun, mereka lengah di akhir.
Setelah kedudukan 16-16, Melani/Tryola bangkit. Mereka berhasil memenangi gim kedua dengan skor 21-18.
Pertandingan berlanjut ke game ketiga. Pada gim penentuan ini, Melani/Tryola sebenarnya masih bisa memberikan perlawanan ketat. Namun, mereka akhirnya kalah dengan skor 15-21.
Advertisement
Bilqis Prasista Bikin Kejutan
Hasil Pertandingan
Tunggal 1: Bilqis Prasista Vs Akane Yamaguchi: 21-19, 21-19
Ganda 2: Melani Mamahit/Tryola Nadia Vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida: 16-21, 21-18, 15-21
Tunggal 2: Tasya Farahnailah Vs Sayaka Takahashi
Ganda 2: Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro Vs Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto
Tunggal 3: Siti Sarah Azzahra Vs Riko Gunii
Advertisement