Bola.com, Bangkok - Tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi, gagal menyumbang poin pada duel perempat final Piala Uber 2022 kontra China, di Impact Arena, Kamis (12/5/2022). Dia takluk dari tunggal pertama China, Chen Yu Fei, 12-21, 11-21. Indonesia sementara tertinggal 0-1.
Di atas keras, Komang Ayu memang bukan lawan yang selevel dengan Chen Yu Fei. Dilihat dari ranking BWF, kedua pemain bagaikan bumi dan langit. Chen Yu Fei bercokol di peringkat ketiga dunia, sedangkan Komang ranking 203.
Advertisement
Sejak awal gim pertama, Chen sudah menunjukkan dominasinya. Dia langsung unggul jauh 7-0.
Setelah itu, pemain China itu terus memimpin jauh, meskipun setelah interval sempat melakukan beberapa kesalahan sendiri, sehingga skor menjadi 13-8.
Namun, Komang Ayu Cahya Dewi tetap kesulitan untuk menandingi keperkasaan Chen, dan harus kalah di gim pertama perempat final Piala Uber 2022 dengan skor 12-21.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Gim Kedua
Pada gim kedua tak banyak perubahan berarti. Chen Yu Fei lagi-lagi mengusai penuh jalannya pertandingan dan langsung unggul 8-2.
Komang Ayu juga sering melakukan kesalahan sendiri, sehingga menguntungkan sang lawan dalam pengumpulan pundi-pundi angka. Chen bisa memanfaatkan kelemahan Komang tersebut.
Chen Yu Fei akhirnya memastikan satu angka untuk China setelah menutup gim kedua dengan kemenangan 21-11.
Advertisement
Hasil Pertandingan
Tunggal 1: Komang Ayu Cahya Dewi vs Chen Yu Fei (12-21, 11-21)
Ganda 1: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan
Tunggal 2: Bilqis Prasista vs He Bing Jiao
Ganda 2: Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari vs Huang Dong Ping/Zheng Yu
Tunggal 3: Siti Sarah Azzahra vs Wang Zhi Yi
Jadwal Perempat Final Piala Thomas dan Uber 2022
09.00 WIB Indonesia Vs China (Piala Uber)
09.00 WIB Jepang Vs Chinese Taipei (Piala Uber)
14.00 WIB Korea Selatan Vs Denmark (Piala Uber)
14.00 WIB India Vs Thailand (Piala Uber)
14.00 WIB Chinese Taipei vs Jepang (Piala Thomas)
19.00 WIB Indonesia Vs China (Piala Thomas)
19.00 WIB Korea Selatan vs Denmark (Piala Thomas)
19.00 WIB India Vs Malaysia (Piala Thomas)
Advertisement