Bola.com, Jakarta - Indonesia selangkah lagi menuju semifinal Piala Thomas 2022. Pasalnya pada partai semifinal kontra China hari Jumat (12/05/2022), Indonesia sudah unggul 2-0.
Kemenangan kedua tim juara bertahan ini disumbangkan pasangan gado-gado: Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Advertisement
Ahsan/Kevin mengalahkan Liu Yuchen/Ou Xuanyi setelah menjalani permainan dua gim: 21-17, 21-16. Meski pasangan dadakan, Ahsan/Kevin menunjukkan kelasnya pada pertandingan ini.
Meski jika dilihat skor ketat, sejatinya Ahsan/Kevin lebih banyak unggul dibandingkan lawannya. Skor 2-0 membuat Indonesia tinggal butuh satu kemenangan lagi untuk mendapatkan tiket ke semifinal Piala Thomas 2022.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kemenangan Anthony Ginting
Sebelumnya tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting, berhasil mengawali perjuangan menghadapi China di perempat final Piala Thomas 2022 dengan sangat baik.
Tunggal putra pertama Indonesia itu menang lewat rubber-game, 21-12, 25-27, 21-17, atas tunggal putra China, Zhao Jun Peng, Kamis (12/5/2022) malam WIB.
Ini merupakan kemenangan perdana Anthony Ginting pada ajang Piala Thomas 2022. Pada tiga laga fase grup, ia selalu menelan kekalahan.
Advertisement
Hasil Pertandingan
Indonesia 2-0 China
- Anthony Ginting vs Zhao Jun Peng: 21-12, 25-27, 21-17
- Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi: 21-17, 21-16
- Jonatan Christie vs Li Shi Feng
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang
- Shesar Hiren Rhustavito vs Weng Hong Yang
Rekam Jejak Indonesia di Piala Thomas 2022
Fase Grup
- Indonesia 4-1 Singapura
- Indonesia 4-1 Thailand
- Indonesia 3-2 Korea Selatan
Perempat Final
- Indonesia Vs China
Advertisement