Sukses


Hasil Piala Thomas 2022: Yes! Anthony Ginting Libas Kento Momota, Indonesia Ungguli Jepang

Bola.com, Bangkok - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melibas pemain nomor satu Jepang, Kento Momota, dalam pertandingan ketat yang berkesudahan 21-13, 14-21, 21-12, pada semifinal Piala Thomas 2022, di Impact Arena, Bangkok, Jumat (13/5/2022). Kemenangan Ginting membuat Indonesia mengungguli Jepang 1-0. 

Duel Anthony Ginting kontra Kento Momota tersebut ditunggu-ditunggu banyak fans bulutangkis dunia, khususnya Indonesia. Momota menganggap Ginting sebagai salah satu lawan yang sulit ditaklukkan.

Setelah menyumbangkan poin pada babak perempat final, Ginting tampil percaya diri menghadapi Momota. Dia terlihat tidak ragu memberikan serangan-serangan tajam, yang menyulitkan Momota. 

Gim pertama berjalan cukup ketat di awal, sehingga kejar mengejar poin cukup sengit. Skor tak terpaut jauh hingga kedudukan 5-5. 

Namun, setelah itu Ginting tampil makin dominan. Smes-smes kerasnya, terutama ke sisi kanan permainan Momota benar-benar mematikan. Momota juga beberapa kali melakukan kesalahan sendiri. Saat interval, Ginting unggul jauh 11-6. 

Setelah interval, Ginting makin sulit dibendung. Penempatan shuttlecock maupun smes-smes tajamnya benar-benar membuat Momota kesulitan dan frustrasi. 

Alhasil, Anthony Sinisuka Ginting dengan cepat menambah poin demi poin. Ginting memenangi gim pertama partai semifinal Piala Thomas 2022 itu dengan skor 21-13. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Gim Kedua

Anthony Ginting berusaha meneruskan momentum positif pada gim kedua. Dia langsung tampil agresif dan menerapkan permainan cepat, hingga unggul 3-1. 

Setelah itu pertandingan berjalan lebih ketat. Momota berusaha bermain lebih rapi dan taktik, dan mengajak Ginting bermain reli. Skor pun menjadi sama kuat 6-6. Perebutan poin yang sengit terus berlanjut hingga interval. Kento Momota unggul 11-10. 

Kento Momota langsung tancap gas setelah interval dengan melakukan penempatan bola yang menyulikan Ginting, Momota unggul 18-13. Gim ini akhirnya dimenangi Momota dengan skor 21-14. 

 

 

 

3 dari 5 halaman

Gim Ketiga

Pada gim penentuan, Anthony Ginting langsung panas. Momota dibuat kerepotan dengan pukulan-pukulan menyilang maupun netting Ginting. 

Momota benar-benar dibikin frustrasi karena gagal meredam serangan-serangan mematikan Anthony Ginting. Saat interval, Ginting unggul jauh 11-2. 

Ginting masih terus di atas angin, meskipun Momota memberikan perlawanan yang lebih alot. Ginting terus unggul dengan skor 18-10. Ginting akhirnya memenangi gim ini dengan skor 21-12. 

 

 

4 dari 5 halaman

Hasil Pertandingan

Match 1: Anthony Sinisuka Ginting vs Kento Momota (21-13, 14-21, 21-12) 

Match 2: Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamulljo Vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi 

Match 3: Jonatan Christie Vs Kanta Tsuneyama 

Match 4: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs Akira Yoga/Yuta Watanabe

Match 5: Shesar Hiren Rhustavito Vs Kodai Naraoka

 

5 dari 5 halaman

Yuk Tonton Pertandingannya

Indonesia Vs Jepang

Pukul: 18.00 WIB 

Siaran Langsung: MNC dan iNews 

Live Streaming: RCTI Plus 

Link Live Streaming: https://www.rctiplus.com/

 

 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer