Sukses


Dramatis, Korsel Juara Piala Uber 2022 usai Kalahkan China di Final

Bola.com, Bangkok - Korea Selatan akhirnya keluar sebagai juara Piala Uber 2022. Tim Uber Korsel berhasil mengalahkan Cina secara dramatis 3-2 dalam partai final di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (14/5/2022) malam WIB.

Tunggal pertama China, Chen Yufei, sukses meraih kemenangan atas An Se yong dan membawa timnya unggul atas Korea Selatan dengan skor 1-0. Yufei akhirnya melibas bocah ajaib dari Korea itu dengan skor akhir 17-21, 21-15, dan 22-20.

Di gim kedua skor menjadi imbang 1-1, giliran ganda putri Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan mengalahkan wakil China, Chen Qingchen/Jia Yifan. Wakil Korsel itu menang dengan skor 12-21, 21-18, dan 21-18.

Gim ketiga, tunggal kedua Cina, He Bingjiao bertemu Kim Ga Eun. Hi Bingjiao dengan mudah mengatasi lawannya itu. Ia unggul 21-12 pada set pertama. Bingjiao menyudahi kemenangannya 21-13 di set kedua, sekaligus membawa Cina unggul 2-1.

Korea Selatan menunjukkan mental baja pada gim keempat saat ganda kedua mereka, Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong mengalahkan Huang Dongping/Li Wenmei dua set langsung 22-20 dan 21-17.

Alhasil pemenang ditentukan oleh pertarungan di game terakhir antara Sim Yu Jin melawan Wang Zhiyi. Pertarungan di babak penentuan ini sangat ketat dan dramatis. Keduanya kejar mengejar angka hingga sempat bersaing di skor 25-25, meski akhirnya Sim Yu Jin menutup set pertama dengan kemenangan 28-26.

Wang Zhiyi bangkit di set kedua dengan berhasil unggul 21-18. Membuat pemenang harus ditentukan di set terakhir. Wang Zhiyi mulai kehabisan tenaga dengan tertinggal cukup jauh 3-13. Sim Yu Jin akhirnya menang 21-8 dan memastikan Korsel menjuarai Piala Uber 2022.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Pertandingan

Korsel Vs Cina (3-2)

Sabtu, 14 Mei 2022

Impact Arena, Bangkok

1. An Se Yong Vs Cun Yufei (21-17, 15-21, 20-22)

2. Lee So-hee/Shin Seung-chan Vs Chen Qingchen/Jia Yifan (12-21, 21-18, dan 21-18)

3. Kim Ga Eun Vs He Bingjiao (21-12, 21-13)

4. Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong Vs Huang Dongping/Li Wenmei (22-20 dan 21-17)

5. Sim Yu Jin Vs Wang Zhiyi (28-26, 21-8)

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer