Sukses


Cara Mengetahui Orang yang Unfollow Akun Instagram Kita, Mudah dan Tanpa Aplikasi

Bola.com, Jakarta - Instagram merupakan satu di antara aplikasi media sosial paling populer yang memiliki banyak pengguna dari berbagai kalangan.

Tak cuma berguna untuk berkomunikasi atau membagikan foto dan video dari kegiatan sehari-hari, Instagram bisa menjadi sumber rezeki.

Instagram memberikan banyak fitur menarik, seperti memberi notifikasi bila ada follower baru, ada yang meninggalkan like dan komentar.

Namun, sebaliknya, saat ada pengguna yang unfollow akun kita, tidak ada notifikasi untuk menunjukkan siapa yang meng-unfollow tersebut.

Untuk mengecek akun instagram yang melakukan unfollow sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah.

Bahkan, hal tersebut bisa dilakukan tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Namun, masih banyak orang yang belum mengetahui atau tidak tahu caranya.

Berikut ini rangkuman tentang cara mengetahui orang yang unfollow akun Instagram kita, seperti disadur dari Kapanlagi, Minggu (22/5/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Cara Mengetahui Orang yang Unfollow IG lewat Situs Unfollowers.com

Untuk mengecek akun yang melakukan unfollow bisa melalui situs unfollowers.com. Adapun caranya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

- Buka browser yang biasa Anda gunakan, kemudian akses situs unfollowers.com

- Setelah masuk ke akun tersebut, Anda bisa mulai dengan klik tombol 'Add account'.

- Berikutnya, Anda bisa mulai masukkan data untuk log in.

- Jika sudah, Anda bisa pilih opsi 'New Unfollowers' yang ada di di bagian iri untuk melihat siapa yang telah melakukan unfollow.

- Cermati akun-akun tersebut, agar lebih meyakinkan Anda juga bisa melakukan pengecekan secara langsung di daftar following akun tersebut.

- Anda juga mengatur waktu mendapatkan notifikasi melalui email.

3 dari 4 halaman

Cara Mengetahui Orang yang Unfollow IG lewat Situs Fast-unfollow.com

Mengecek akun yang lakukan unfollow lewat situs fast-unfollow.com juga sangat mudah. Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

- Buka browser, kemudian akses situs fast-unfollow.com

- Setelah berhasil mengakses situs tersebut, Anda bisa login terlebih dahulu.

- Berikutnya, Anda bisa masukkan username dari akun Instagram Anda pada kolom yang tersedia.

- Kemudian, klik 'Check'. Setelah klik 'Check', akan menunjukkan akun yang telah follow akun Instagram Anda follow.

- Tunggu beberapa sesaat hingga proses pengecekan selesai.

- Selanjutnya, Anda bisa klik menu 'Unfollow'. Dengan begitu, akan muncul berbagai akun yang tidak melakukan follow back.

- Cermati akun-akun tersebut, agar lebih meyakinkan Anda juga bisa melakukan pengecekan secara langsung di daftar following akun tersebut.

4 dari 4 halaman

Cara Mengetahui Orang yang Unfollow IG lewat Situs InstaFollowers.com

Cara lain untuk mengetahui orang yang unfollow kita di Instagram tanpa aplikasi bisa lewat situs instafollowers.com. Untuk lebih jelasnya, bisa langsung cek langkah-langkahnya berikut ini"

- Pertama, buka browser kemudian akses situs instafollowers.com

- Setelah berhasil mengakses situs tersebut, Anda bisa langsung memasukkan username Instagram Anda pada kolom yang tersedia.

- Jika sudah, tinggal tekan opsi 'Check' untuk mulai proses pengecekan.

- Tunggu beberapa sesaat hingga proses pengecekan selesai.

- Setelah selesai, akan muncul daftar akun Instagram yang Anda follow, tetapi tidak melakukan follback.

- Cermati akun-akun tersebut, agar lebih meyakinkan Anda juga bisa melakukan pengecekan secara langsung di daftar following akun tersebut.

 

Disadur dari: Kapanlagi.com (Published: 19/12/2021)

Dapatkan artikel cara dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer