Sukses


Indonesia Masters 2022: Begini Cara Pramudya Kusumawardana Atasi Beban dan Atmosfer Istora

Bola.com, Jakarta - Pramudya Kusumawardana punya cara sendiri dalam mengatasi tekanan selama mengikuti Indonesia Masters 2022. Apalagi ini akan jadi kali pertama baginya bertarung di Istora Gelora Bung Karno.

Indonesia Masters 2022 akan berlangsung pada 7-12 Juni 2022. Bertempat di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, turnamen ini juga jadi kali pertama diperbolehkannya penonton menyaksikan langsung setelah badai COVID-19.

Kendati demikian, panitia pelaksana Indonesia Masters 2022 akan tetap menjalankan protokol kesehatan. Bahkan atlet juga diwajibkan tes antigen setiap hari.

"Untuk yang bekerja di dalam atau para atlet kami laksanakan tes antigen sebelum dimulainya Indonesia Masters 2022," jelas Alex Tirta, ketua panitia pelaksana.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Ingin Kasih yang Terbaik

Bagi Pramudya Kusumawardana, ini akan jadi pentas pertamanya di Istora Senayan. Modal medali SEA Games 2021 yang diraihnya tentu membuat ekspektasi terhadapnya tinggi.

"Istora kan terkenal dengan animo penontonnya, dan saya bertindak sebagai tuan rumah, jadi harus kasih yang terbaik," kata pebulutangkis yang akrab disapa Pram tersebut.

"Mungkin kalau nervous ada ya sedikit, tapi coba dikontrol saja. Apalagi ini jadi kali pertama buat saya di Istora," ujarnya lagi.

3 dari 5 halaman

Cara Atasi Tekanan

Pramudya Kusumawardana sadar bahwa bermain di Istora bakal jadi pengalaman tersendiri baginya. Namun, ia punya cara untuk mengatasi tekanan tersebut.

"Ekspektasinya tentu mau jadi juara, penonton juga pasti berharap demikian, tapi buat saya, kalau sudah turun dari podium ya dari nol lagi," kata Pram yang meraih juara Asia dan meraih medali di SEA Games 2021.

"Musuh juga berbeda, jadi saya harus punya mindset itu, yakni memulai dari nol lagi supaya tidak ada beban selama bertanding, saya bisa bermain lepas," katanya menambahkan.

4 dari 5 halaman

Perang Bintang

Indonesia Masters 2022 diikuti oleh pebulutangkis terbaik dari segala penjuru dunia. Alex Tirta melabeli turnamen ini sebagai perang bintang.

"Ini seperti perang bintang, pemain-pemain terbaik Indonesia juga hadir, menghadapi pebulutangkis-pebulutangkis kelas dunia dari negara lain."

"Mudah-mudahan Indonesia Masters tahun ini dapat memuaskan animo penonton yang telah lama menunggu," kata Alex menambahkan.

5 dari 5 halaman

Jadwal

  • 7 Juni 2022: Babak 32 besar dan kualifikasi
  • 8 Juni 2022: Babak 32 besar
  • 9 Juni 2022: Babak 16 besar
  • 10 Juni 2022: Babak perempat final
  • 11 Juni 2022: Babak semifinal
  • 12 Juni 2022: Babak final
Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer