Sukses


Link Live Streaming NBA 2022 Final : Boston Celtics di Vidio Vs Golden State Warriors, Kamis 9 Juni 2022

Bola.com, Jakarta Live streaming lanjutan pertandingan NBA 2022 final untuk game ketiga antara Golden State Warriors melawan Boston Celtics dan akan berlangsung pada, Kamis (9/6/2022) mendatang eksklusif melalui layanan OTT Vidio.

Pertandingan final game ketiga ini akan digelar di TD Arena yang merupakan markas dari Boston Celtics mulai pukul 08.00 WIB. sebelumnya, Golden State Warriors mampu mengalahkan Boston Celtics di NBA 2022 final game 2. Berlangsung panas di Chase Center, San Francisco, Senin (6/6/2022),  tim asuhan Steve Kerr keluar sebagai pemenang dengan skor akhir 107-88 atas Boston Celtics.

Stephen Curry menjadi aktor utama kemenangan penting Golden State Warriors atas Celtics, pemain berusia 34 tahun itu berhasil mencetak 29 poin, 4 assist, dan 6 rebound. Pemain muda, Jordan Poole juga turut membantu dengan memperoleh 17 poin, 3 assist, dan 2 rebound.

Laga NBA 2022 final game 2 berlangsung sengit dan menarik, khususnya pada kuartal pertama dan kedua. Pada dua kuartal awal, Curry dan kawan-kawan hanya mampu unggul satu poin atas Boston Celtics dengan skor 31-30 dan 21-20.

Momentum kemenangan Warriors terjadi pada kuartal ketiga. Andrew Wiggins cs berhasil mencetak 35 poin, sementara Jayson Tatum dk hanya memperoleh 14 poin saja. Bahkan, Warriors sukses mencetak buzzer-beater lewat three-point Jordan Poole di kuater ketiga.

Pada kuartal terakhir, Celtics mampu bangkit dan mampu mengungguli sang tuan rumah dengan skor 24-20. Namun, hasil tersebut tidak cukup untuk mengembalikan keadaan, Warriors tetap unggul dengan skor akhir 107-88, dan kini keduanya imbang 1-1 di NBA 2022 final.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Jadwal dan link streaming

Kamis, 9 Juni 2022

Boston Celtics vs Golden State Warriors, pukul 08.00 WIB

Link live streaming NBA 2022 final : Boston Celtics vs Golden State Warriors dengan cara klik tautan berikut ini.

3 dari 3 halaman

Nonton NBA 2022 final di Vidio

Itu dia jadwal lengkap dan link streaming pertandingan NBA final game ketiga. Nonton live streaming NBA 2022 final eksklusif hanya melalui layanan OTT Vidio yang tersedia di smartphone atau smart tv mu, bisa juga dengan mengunjungi website vidio.com.

Segera download aplikasi Vidio dan jangan lupa untuk berlangganan paket premier platinum untuk menyaksikan berbagai macam tayangan olahraga seru, mulai dari BRI Liga 1 hingga Liga Champions bebas nonton.

Artikel ini dibuat oleh tim penulis dari Vidio.com untuk kepentingan promosi program live streaming dan konten video sport di Vidio.com. Untuk konten editorial bola lainnya yang terkait promo ini bisa pembaca dapatkan dengan mengetuk tautan 'Baca Juga' atau kumpulan 'tag artikel' di bagian bawah.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer