Bola.com, Jakarta - Lingkungan hidup adalah ruang yang ditempati suatu makhluk hidup bersama dengan benda hidup (biotik) dan tak hidup (abiotik).
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Daring, lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya yang memengaruhi peri kehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lain.
Baca Juga
Advertisement
Lingkungan hidup memiliki beberapa fungsi yang sangat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup unsur-unsur di dalamnya. Lingkungan hidup yang baik akan membuat unsur-unsur di dalamnya hidup dengan nyaman dan harmonis.
Secara umum, lingkungan hidup terbagi menjadi dua macam, yaitu lingkungan hidup alami dan buatan. Lingkungan hidup alami adalah lingkungan yang terdiri atas unsur abiotik, unsur biotik, organisme kecil, dan segala kondisi yang bekerja secara dinamis tanpa ada campur tangan manusia.
Lingkungan ini terbentuk karena proses alam. Di dalam lingkungan hidup alami, akan terjadi interaksi yang membentuk satu kesatuan sehingga disebut dengan ekosistem.
Lingkungan hidup alami ini terbagi menjadi dua macam, yaitu air dan darat. Adapun contoh lingkungan hidup alami perairan antara lain danau, laut, rawa, dan sungai.
Sementara itu, yang termasuk lingkungan hidup alami daratan ialah bukit, gunung, hutan, dan lembah. Semua lingkungan hidup alami tersebut memiliki manfaat bagi kehidupan. Apa saja manfaatnya?
Berikut ini manfaat lingkungan hidup alami bagi kehidupan, dilansir dari laman dlh.semarangkota.go.id, Senin (13/6/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Manfaat Lingkungan Hidup Alami
Sebagai Perlindungan Keanekaragaman Hayati
Manfaat lingkungan utama lingkungan hidup alam ialah untuk perlindungan habitat unik dan keanekaragaman hayati lokal.
Satwa liar dan tumbuh-tumbuhan bergantung pada area alami yang tidak terganggu untuk makanan, tempat tinggal, dan reproduksi, sering kali dengan cara yang tidak selalu dikenali manusia.
Sebagai Penyedia Air
Semua makhluk hidup, baik manusia, hewan, maupun tumbuhan, membutuhkan air untuk hidup. Maka itu, air menjadi satu di antara hal penting dalam kehidupan.
Jika kekurangan air, dapat dipastikan makhluk hidup menjadi lemas, sakit, bahkan bisa mati.
Advertisement
Manfaat Lingkungan Hidup Alami
Sebagai Penyedia Mikroorganisme
Mikroorganisme diperlukan untuk menguraikan sisa-sisa makhluk hidup yang sudah mati. Melalui sebuah proses yang dilakukan oleh mikroorganisme, sisa-sisa tersebut akan menjadi tanah yang subur.
Sebagai Penyedia Oksigen
Setiap makhluk hidup membutuhkan oksigen untuk bernapas. Sama halnya seperti air, jika kekurangan oksigen, makhluk hidup akan lemas, bahkan mati.
Sebagai Penyedia Sumber Daya Alam
Satu di antara contoh sumber daya alam yang ada di lingkungan hidup alami adalah gas alam dan minyak bumi.
Kedua sumber daya alam tersebut akan dimanfaatkan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Misalnya, gas alam dan minyak bumi akan diolah menjadi bahan bakar.
Manfaat Lingkungan Hidup Alami
Sebagai Penyedia Tanah
Bagi tumbuhan, tanah berfungsi sebagai tempat hidup. Bagi manusia, tanah berfungsi sebagai tempat untuk berkebun, berladang, bahkan mendirikan rumah.
Sebagai Sumber Makanan
Dalam lingkungan hidup alami terdapat berbagai unsur biotik dan unsur abiotik yang saling menguntungkan, seperti tumbuhan memerlukan cahaya matahari untuk berfotosintesis, hewan membutuhkan tumbuhan sebagai sumber makanan, serta manusia membutuhkan hewan dan tumbuhan sebagai sumber makanan.
Sebagai Tempat Hidup
Lingkungan menjadi tempat bagi makhluk hidup, baik manusia, hewan, maupun tumbuhan untuk berpijak. Selain itu, lingkungan menjadi tempat untuk beraktivitas dan berinteraksi.
Sumber: Web Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang
Dapatkan artikel manfaat dari berbagai tema lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement