Sukses


82 Persen Atlet Indonesia di SEA Games 2021 Bawa Pulang Medali, Jokowi: Membanggakan!

Bola.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengapresiasi kiprah atlet-atlet Indonesia di SEA Games 2021. Dia mengaku bangga karena 82 persen atlet Indonesia yang dikirim ke SEA Games 2021 berhasil meraih medali baik emas, perak, dan perunggu.

Total ada 408 dari 499 atlet Indonesia yang mampu membawa pulang medali SEA Games 2021 ke Tanah Air. Pemerintah pun memberi apresiasi pencapaian itu dengan memberi bonus.

"Saya bangga, senang, bahwa dari 499 atlet yang kita kirim ke SEA Games ke-31 di Vietnam, 408 atlet semuanya memperoleh medali baik emas, perak, maupun perunggu," kata Jokowi saat penyerahan bonus untuk atlet peraih medali SEA Games 2021 di Halaman Istana Merdeka Jakarta, Senin (13/6/2022), seperti dikutip dari Liputan6.com

"Sekali lagi, dari 499 atlet, 408 memperoleh medali. Artinya, 82 persen atlet yang kita kirimkan membawa medali pulang ke Tanah Air," sambungnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Lebih Baik dibandingan SEA Games 2019

Menurut dia, jumlah kontingen Indonesia yang dikirim ke SEA Games 2021 menurun dibandingkan tahun sebelumnya. Namun, kata Jokowi, hasil yang didapat justru meningkat dari SEA Games 2019.

"Membangun ekosistem yang baik itulah yang akan memberikan hasil. Kerjanya juga fokus. Kirim enggak usah banyak-banyak sampai 840 (kontingen) pada tahun sebelumnya. Tapi, hasilnya meningkat," ucapnya.

Adapun Indonesia berhasil berada di peringkat ketiga dalam ajang SEA Games 2021. Raihan ini juga meningkat dibandingkan SEA Games sebelumnya yang hanya mampu berada di peringkat lima besar.

"Kalau kita lihat yang lalu sebelum berangkat, 2015 kita peringkat kelima. 2017 peringkat kelima. 2019 peringkat keempat. Sekarang kita masuk peringkat ketiga, meskipun kita hanya mengirimkan 499 atlet," tutur Jokowi.

 

 

3 dari 4 halaman

Berharap Jadi Inspirasi

Jokowi memberikan bonus untuk para atlet peraih medali emas, perak, dan perunggu dengan total Rp 130,5 miliar. Sementara itu, pelatih dan asisten pelatih mendapatkan bonus Rp 32 miliar.

"Sebuah angka yang juga tidak sedikit. Semoga ini memberikan inspirasi, motivasi, kepada atlet-atlet yang lain nantinya di ajang internasional apapun bisa mengharumkan nama bangsa dan negara," ujar Jokowi.

Seperti diketahui, kontingen Indonesia berhasil memenuhi target untuk menempati posisi ketiga pada SEA Games 2021 Vietnam.

Kontingen yang dipimpin Ferry Kono sebagai Chief de Mission (CdM) ini meraih total 69 medali emas, 91 perak, dan 81 perunggu pada SEA Games 2021 Vietnam.

4 dari 4 halaman

Perincian Nominal Bonus SEA Games 2021

  • Medali emas tunggal: Rp500 juta 
  • Medali Emas Ganda: Rp400 juta
  • Medali Emas Beregu: Rp350 juta
  • Medali Perak Tunggal: Rp300 juta 
  • Medali Perak Ganda: Rp240 juta
  • Medali Perak Beregu: Rp210 juta
  • Medali Perunggu Tunggal: Rp150 juta
  • Medali Perunggu Ganda: Rp120 juta 
  • Medali Perunggu Beregu: Rp105 juta 

Sumber: Kemenpora    

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer