Bola.com, Jakarta Tenis meja atau ping pong merupakan satu di antara olahraga yang cukup populer. Saking diminatinya olahraga satu ini kerap diperlombakan dari acara Agustusan sampai perhelatan Olimpiade.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), tenis meja adalah permainan dengan menggunakan bola kecil yang dinamai ping pong serta pemukul berupa bet yang dilapisi karet dan sebuah meja yang dirancang khusus sebagai area permainan.
Baca Juga
Advertisement
Tenis meja biasanya dimainkan dalam ruangan menggunakan meja. Pada meja tenis terdapat pembatas berupa net atau jaring di bagian tengah.
Umumnya tenis meja dapat dimainkan oleh dua orang pemain (tunggal) atau dua pasang pemain (ganda) secara berhadapan.
Sama seperti olahraga lainnya, tenis meja memiliki teknik khusus saat memainkannya. Satu di antara teknik yang perlu dipelajari dan dikuasai adalah teknik servis.
Namun, sebelum berlatih bagaimana cara melakukan teknik servis yang baik di tenis meja. Sebaiknya mengenal macam-macam teknik servis pada tenis meja yang biasa digunakan di pertandingan.
Berikut ini macam-macam teknik servis dalam permainan tenis meja, dikutip dari laman Jasmanipedia dan Materi, Rabu (22/6/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Macam-Macam Teknik Servis Tenis Meja
1. Forehand Topspin
Untuk melakukan teknik servis forehand topspin, pemain berdiri dengan sikap persiapan di meja bagian kanan dan menghadap sektor kiri meja lawan.
Tangan kanan memegang bet berada di kanan badan dengan siku ditekuk sebesar sembilan puluh derajat. Telapak tangan kiri memegang bola.
Bola dilambungkan setinggi enam belas sentimeter, kemudian dipukul dengan bet. Usahakan pantulan bola tidak begitu tinggi dari net.
2. Backhand Topspin
Dalam melakukan teknik backhand topspin, pemain berdiri di tengah meja dengan sikap persiapan. Tangan kanan memegang bet dengan mendekatkannya ke pinggang sebelah kiri.
Telapak tangan kiri memegang bola. Lambungkan bola setinggi enam belas sentimeter, pukul dengan bet. Usahakan bola tidak begitu tinggi dari net, sehingga pantulan bola di meja lawan tidak begitu tinggi.
Advertisement
Macam-Macam Teknik Servis Tenis Meja
3. Backhand Backspin
Untuk melakukan teknik backhand backspin, pemain harus berdiri di tengah meja dengan sikap persiapan. Tangan kanan memegang bet dengan mendekatkannya ke pinggang sebelah kiri.
Telapak tangan kiri memegang bola. Lambungkan bola setinggi enam belas sentimeter, pukul dengan bet.
Dalam melakukan pukulan ini, hanya perlu menggesek bagian belakang bola dengan bagian bawah bet. Gerakan bet ke depan condong turun ke bawah. Usahakan bola tidak begitu tinggi dari net sehingga pantulan bola di meja lawan tidak begitu tinggi.
4. Forehand Fast Serve
Teknik ini dapat dilakukan untuk memojokkan lawan main dan memberinya servis kejutan. Cara agar kamu mudah melakukan teknik servis ini adalah dengan memukul bola tenis meja sekuat-kuat dan secepat-cepatnya, kemudian gunakan teknik forehand atau pukulan dari posisi samping tubuh.
Macam-Macam Teknik Servis Tenis Meja
5. Backhand Sidespin Serve
Jika kamu ingin dapat membalikkan keadaan, lakukanlah dengan teknik backhand sidespin serve. Karena nanti, jalannya permainan akan berpihak padamu.
Agar dapat melakukan teknik ini, kamu juga harus memukul bola dengan pinggiran kepala bet dari bawah dada atau tubuh. Setelah itu, bet harus dapat kamu putar balikan.
6. Forehand Pendulum Serve
Teknik forehand adalah satu di antara teknik servis yang sangat mudah dipahami, tapi sulit dikuasai secara penuh. Meski demikian, kamu masih tetap dapat melakukannya.
Cara yang dapat kamu lakukan adalah dengan memukul bola dengan ujung atau pinggiran kepala bet, lalu balikkan sisi betnya.
Sumber: Jasmanipedia, Materi
Dapatkan artikel macam dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement