Bola.com, Jakarta - Promosi adalah upaya untuk memberitahukan atau menawarkan produk atau jasa pada dengan tujuan menarik calon konsumen untuk membeli atau mengkonsumsinya. Promosi merupakan satu di antara strategi pemasaran.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Daring, promosi mempunyai arti perkenalan (dalam rangka memajukan usaha, dagang, dan sebagainya).
Baca Juga
Advertisement
Bagi pelaku bisnis, promosi menjadi andalan utama untuk memperkenalkan dan memasarkan produk-produknya. Dengan promosi yang menarik, produk Anda akan mendapat atensi dari masyarakat.
Bagi orang yang akan berkecimpung di dunia bisnis, tidak boleh sembarangan dalam membuat promosi. Anda bisa mencoba mempromosikan dagangan dengan sebuah pantun yang mendeskripsikan barang atau makanan yang Anda tawarkan kepada pembeli.
Berikut ini kumpulan pantun promosi jualan yang bisa jadi referensi, dilansir dari laman Siapgrak dan Romadecade, Selasa (28/6/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pantun Promosi Jualan
1. Pak Rembo jualan duku
Jalan-jalan sampai Maluku
Hey kamu calon pembeliku
Ayo beli dagangan aku.
2. Antar adik beli Paddle Pop
Makan berdua di atas bangku
Ayo cepat buka olshopku
Barang ori tak mungkin ditipu.
3. Nonton Manchester United ada Ronaldo
Main sendiri tanpa kesebelasan
Ayo beli selagi ada promo
Sebelum waktu habis barang kehabisan.
4. Pagi-pagi makan semangka
Segar rasanya hilangkan dahaga
Jangan khawatir murah harganya
Tinggal klik semua barang sudah ada.
5. Bunga mawar dihinggapi kumbang
Di sungai bertemu buaya
Tidak perlu risau tidak perlu bimbang
Olshop kami sangat tepercaya.
6. Melihat adik bermain lompat tali
Sambil makan roti Roma
Cepat checkout barang di olshop kami
Jangan khawatir ongkir cuma setengah harga.
7. Pohon dari sebuah benih
Kemudian tumbuh jadi keren
Sudah tanggal satu satu nih
Saatnya belanja di warung oren.
8. Main layangan malah masuk ke jurang
Badanku jadi memar-memar
Enaknya zaman sekarang
Mau beli-beli enggak harus ke pasar.
Advertisement
Pantun Promosi Jualan
9. Yuk makan semangka
Biar terlepas semua dahaga
Dunia belanja online memang gila
Sebab semuanya serbaada.
10. Anak bungsu memang payah
Kadang-kadang sifatnya manja
Gak usah bingung kalau aku ultah
Cukup belanja hadiah di online saja.
11. Di taman ada kumbang
Di kali ada buaya
Jangan ragu jangan bimbang
Ini olshop sangat tepercaya.
12. Hari libur pergi ke Itali
Jangan lupa mampir ke Roma
Belilah barang di toko kami
Bayarnya cuma setengah harga.
13. Lelah menari lengan tangan
Sambil menggenggam emas logam
Aku punya barang dagangan
Semoga laris sampai malam.
14. Jalan-jalan ke Surabaya
Pulangnya mampir Kota Penang
Jualan online di dunia maya
Barangnya laris hatiku senang.
15. Manusia memang suka lupa
Bahkan lupa siapa dirinya
Tanggal gajian sudah tiba
Saatnya belanja untuk keluarga.
16. Suara air hujan di atas genteng
Begitu nyaring seperti petir
Mari mulai belanja online
Duduk di rumah paket datang diantar kurir.
Pantun Promosi Jualan
17. Ibu memasak ikan bawal
Ayah pulang membawa rendang
Jangan lupa buka notif penjual
Segera check out barang di keranjang.
18. Jalan-jalan ke kota Bekasi
Tidak lupa beli kue kukus
Jangan ragu untuk membeli pada kami
Barang sudah terjamin kualitas bagus.
19. Pergi ke minimarket beli lemon
Tidak akan lupa beli pepaya juga
Kalau mau makan rawon
Silakan mampir saja ke warung saya.
20. Pergi ke Jogja naik andong
Tujuan awal berhenti di Malioboro
Saya jualan kue manis silahkan di borong
Dijamin enak rasanya bro.
21. Banyak olshop cuma tipu-tipu
Kami tidaklah begitu
Kami adalah olshop nomor satu
Barang kami original selalu.
22. Pagi-pagi makan kue manis
Setelah itu pergi ke Tanjung Kimpul
Daganganku sekarang laris
Banyak duit yang terkumpul.
23. Kencan berdua ke Rembang
Tidak sengaja bertemu Bambang
Sore hari saatnya pulang
Jangan lupa mampir beli kue supaya saya senang.
24. Jalan-jalan sama Temon
Jangan lupa mampir Surabaya
Kalau mau beli diamond
Jangan lupa ke toko saya.
Advertisement
Pantun Promosi Jualan
25. Pagi-pagi Nasi Padang
Belinya sama si Tuti
Mau ngemil kenyang?
Beli saja menu manis di sini.
26. Di hutan ada macan tutul
Larinya sangat kencang saat berburu
Bila handphone lama sudah jadul
Jangan ragu beli di kami yang baru.
27. Sangat harum kayu gaharu
Indah pula bila dibuat meja.
Bila ingin beli HP baru
Datang pada kami saja.
28. Ambil benang dibuat kain
Dijual supaya kaya raya
Beli HP bisa online
Silahkan pesan pada kami saja.
29. Pergi ke pasar beli jagung
Ternyata lupa tidak membawa uang dalam tas
Beli pada kami jangan tanggung-tanggung
Karena di sini semua barang berkualitas.
30. Melihat ayam sedang disembelih
Kasihan melihat si ayam rasanya
Silakan handphonenya dipilih
Tipe apa saja murah harganya.
31. Mak lampir melayang-layang
Si bapak lagi bekerja
Mampir ke toko adek sayang
Jangan lupa banyak belanja.
32. Jalan-jalan di hari Minggu
Jangan lupa mampir Jepara
Mau beli enggak usah pakai nunggu
Gratis ongkir kualitas juara
Sumber: Siapgrak, Romadecade
Dapatkan artikel pantun dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.