Bola.com, Kuala Lumpur - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramdhanti mencetak sejarah setelah menjuarai Malaysia Open 2022.
Apriyani/Fadia keluar sebagai juara setelah menumbangkan wakil China, Zhang Shuxian/Zheng Yu di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (3/6/2022) siang WIB.
Advertisement
Apri/Fadia menang lewat pertarungan tiga gim dengan skor 21-18, 12-21, dan 21-19.
Gelar di Malaysia Open 2022 membuat juara SEA Games 2021 itu mencetak dua sejarah. Apa saja?
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Gelar BWF World Tour Pertama
Apriyani/Fadia mendapat gelar BWF World Tour pertama setelah debut sebagai pasangan baru di Indonesia Masters 2022. Mereka tak butuh waktu lama. Di Indonesia Masters, Apriyani/Fadia menjadi runner-up setelah kalah di final dari ranking pertama dunia, Chen Qing Chen/Jia Yifan.
Gelar tersebut menjadi titel kedua pasangan berjulukan Minionswati itu.
Sebelumnya, mereka meraih medali emas SEA Games 2021.
Advertisement
Penantian Setelah 55 Tahun
Apriyani/Fadia memutus catatan buruk ganda putri Indonesia di Malaysia Open. Terakhir kali pasangan Indonesia juara pada tahun 1967, yakni Retno Kustiah/Minarni.
Ranking Apriyani/Fadia juga bakal melesat dari 133 ke posisi 100 besar setelah menjuarai Malaysia Open.
Aksi Apriyani/Fadia
Advertisement