Sukses


Contoh-Contoh Surat Lamaran Kerja via Email, Simpel dan Mudah

Bola.com, Jakarta - Tak bisa dimungkiri, surat lamaran kerja menjadi satu di antara aspek penting saat sedang mencari atau melamar pekerjaan.

Hal itu karena lamaran kerja menjadi syarat pelamar bisa dilirik perekrut dan bisa menempati posisi yang diinginkan selain mengandalkan CV dan persyaratan lainnya.

Saat melamar kerja, seseorang diharuskan menulis surat lamaran kerja dengan baik dan benar agar peluang diterima di perusahaan incaran makin besar.

Dalam surat lamaran kerja, seseorang harus memperkenalkan dan mempromosikan diri secara benar, tanpa perlu mengada-ada.

Hal tersebut tentu merupakan bagian dari penilaian perusahaan, apakah seseorang tersebut layak diterima atau tidak. Jadi, dalam membuat surat lamaran kerja harus jelas, mudah dipahami, dan menarik bagi perusahaan.

Di sisi lain, di era digital seperti sekarang, melamar kerja tidak hanya melalui cara konvensional, yakni dengan mendatangi perusahaan/instansi tujuan. Namun, bisa juga secara online, melalui email.

Berikut ini kumpulan contoh surat lamaran kerja via email, dilansir dari laman Lezgetreal, Rabu (6/7/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Contoh Surat Lamaran Kerja

To: ___

Cc: –

Subject: Lamaran Kerja (Sesuaikan dengan ketentuan di iklan lamaran kerja)

 

Dengan hormat,

sesuai dengan penawaran lowongan pekerjaan dari …, seperti yang termuat di … tanggal …. Saya mengajukan diri untuk bergabung ke dalam Tim ….

Data singkat saya, seperti berikut ini :

Nama: …

Tempat/tanggal lahir: …

Pendidikan terakhir: …

Telepon: … (Whatsapp available)

Saya memiliki kondisi kesehatan yang sangat baik, dan dapat berbahasa Inggris dengan baik secara lisan maupun tulisan. Latar belakang pendidikan saya sangat memuaskan serta memiliki kemampuan … yang baik. Saya telah terbiasa bekerja dengan menggunakan komputer.

Terutama mengoperasikan aplikasi paket MS Office, seperti Excel, Word, Acces, PowerPoint, OutLook, juga internet, maupun surat-menyurat dalam bahasa Inggris.

Saat ini saya bekerja sebagai ______ di ________. Saya senang untuk belajar, dan dapat bekerja secara mandiri maupun dalam tim dengan baik.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :

1. Daftar Riwayat Hidup,

2. Scan ijazah S-1 dan transkrip nilai,

3. Scan sertifikat kursus/pelatihan, dan

4. Pas foto 4×6 Berwarna.

Saya berharap Bapak/Ibu bersedia meluangkan waktu untuk memberikan kesempatan wawancara sehingga saya dapat menjelaskan secara lebih terperinci tentang potensi diri saya.

Demikian surat lamaran ini, dan terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

 

Hormat saya,

3 dari 5 halaman

Contoh Surat Lamaran Kerja

To: hrd@anginmaritim.co.id

Cc: –

Subject: Lamaran Pekerjaan Pelaut

 

Dengan hormat,

Berdasarkan pengumuman yang terpampang di kantor Dinas Tenaga Kerja Kota Banyulangit, perusahaan Bapak/Ibu sedang membuka lowongan untuk jabatan pelaut. Melalui surat ini, saya mengajukan diri untuk mengisi posisi jabatan tersebut. Berikut data diri saya:

 

Nama : Bayu Waseso

Tempat Tanggal Lahir : Jakarta, 31 Desember 1995

Pendidikan : S1 Pelayaran

Alamat : Jl. Pertama Kedua No. 8 RT 04 Desa Sumber, Kota Air Telaga

Sebagaimana persyaratan yang tertulis, berikut saya lampirkan beberapa dokumen untuk memenuhi persyaratan tersebut sekaligus menjadi bahan pertimbangan:

  • Scan KTP
  • Scan Ijazah Terakhir
  • Scan Transkrip Nilai
  • Scan SKCK
  • Daftar Riwayat Hidup
  • Pas Foto Latar Merah

 

Demikian surat lamaran ini saya sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

 

Bayu Waseso

bayuw@bangmail.com

086654321xxx

4 dari 5 halaman

Contoh Surat Lamaran Kerja

To: smkn2bdg@bangmail.com

Cc: –

Subject: Lamaran Guru Bahasa Indonesia

 

Bandung, 6 Juli 2029

Kepada Yth.

Kepala SMKN 2 Bandung

Di Tempat

 

Dengan Hormat,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: Sujiran

Tempat/tanggal lahir: Wonogiri, 1 Januari 1996

Pendidikan terakhir: S1 Pendidikan

Agama: Islam

Alamat lengkap: Jl. Merdeka no. 313, Bandung

Nomor telepon: 0897654xx (Whatsapp available)

 

Dengan ini mengajukan permohonan kepada Bapak/Ibu untuk dapat diterima sebagai tenaga pendidik di sekolah yang Bapak/Ibu pimpin.

Berikut saya lampirkan beberapa dokumen sebagai bahan pelengkap untuk Bapak/Ibu pertimbangkan:

1. Foto copy ijazah S1 beserta transkrip akademiknya yang telah disahkan oleh pejabat yang berwenang,

2. Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP),

3. Daftar riwayat hidup (Curiculum Vitae),

4. Foto copy Kartu Keluarga (KK),

5. Foto copy akta kelahiran,

6. Surat keterangan berkelakuan baik (SKCK) dari pihak yang berwenang, dan

7. Foto copy surat keterangan dan sertifikat-sertifikat kegiatan yang pernah diikuti.

Demikian surat lamaran ini saya ajukan untuk selanjutnya dapat diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Atas perhatian Bapak/Ibu saya sampaikan terima kasih.

 

Hormat Saya,

Sujiran

jiran78@bangmail.com

08908908xxx

5 dari 5 halaman

Contoh Surat Lamaran Kerja

To: rekrutmen@ptkreatif.com

Cc: –

Subjek: Lamaran Pekerjaan Desainer Grafis

 

Dengan hormat,

Melalui surat ini saya ingin mengajukan lamaran pekerjaan sebagai desainer grafis pada Departemen Publikasi PT Kreatif. Kualifikasi saya, sebagai berikut:

Nama : Marina Yuvi

Tempat Tanggal Lahir : Jakarta, 2 Januari 1996

Jenis Kelamin : Perempuan

Pendidikan Terakhir : SMK Taruna Nusantara Jurusan Multimedia

Alamat :Jl. Tetap Merdeka No 17, Jakarta

Pada surat lamaran ini turut saya lampirkan CV terbaru serta beberapa dokumen lain yang bisa menjadi bahan pertimbangan, yaitu sebagai berikut:

  • Scan KTP
  • Scan Ijazah Terakhir
  • Scan Surat Keterangan Magang
  • Scan Sertifikat Kompetensi
  • Pas Foto Terbaru

 

Demikian surat lamaran ini saya buat, atas perhatian Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

 

Marina Yuvi

marinayu@bangmail.com

082590007xxx

 

 

Sumber: Lezgetreal

Dapatkan artikel contoh lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer