Sukses


Jenis-Jenis Olahraga yang Bisa Turunkan Kadar Kolesterol Jahat dalam Tubuh

Bola.com, Jakarta - Bagi Anda yang memiliki kadar kolesterol tinggi, penting untuk melakukan olahraga. Kadar kolesterol yang tinggi bisa membuat seseorang terkena penyakit.

Kolesterol merupakan satu di antara komponen penting yang dibutuhkan oleh tubuh manusia untuk menjalankan beberapa fungsi, seperti membuat hormon, vitamin D, dan membantu mencerna makanan.

Namun, jika kadarnya berlebihan dalam tubuh, kolesterol justru dapat berujung pada penyakit darah tinggi (hipertensi), diabetes, jantung, stroke, bahkan kematian.

Kolesterol tinggi biasanya terjadi karena gaya hidup yang tidak sehat, seperti jarang berolahraga dan banyak konsumsi makanan berlemak.

Maka itu, rutin berolahraga sangat baik untuk menurunkan kadar kolesterol jahat. Apa saja jenis olahraga yang bisa menurunkan kadar kolesterol?

Berikut ini rangkuman tentang jenis-jenis olahraga yang bisa menurunkan kadar kolesterol, dilansir dari laman polri.go.id, Minggu (10/7/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Jenis Olahraga yang Bisa Turunkan Kadar Kolesterol

1. Bersepeda

Bersepeda bermanfaat untuk menurunkan kolesterol jahat di dalam tubuh. Dengan begitu, risiko penyakit jantung juga akan berkurang.

Selain itu, bersepeda dapat membakar kalori. Anda bisa memiliki sepeda dengan ukuran yang tepat dan nyaman agar mudah dibawa ke mana pun.

2. Joging

Joging atau jalan cepat bermanfaat banyak bagi kesehatan. Olahraga ini merupakan langkah yang baik agar sistem peredaran darah tetap sehat. Bahkan joging dianggap lebih baik ketimbang lari.

Anda bisa memulainya dengan berjalan di sekitar komplek rumah, atau di fasilitas yang telah disediakan.

3. Berlari

Olahraga ini jika dilakukan secara rutin dan teratur dapat menurunkan kolesterol dalam tubuh. Berlari akan membuat tubuh Anda menjadi lebih bugar, berat badan menurun, dan juga peningkatan kesehatan mental.

Dengan turunnya kadar kolesterol dalam darah, risiko penyakit jantung juga akan berkurang.

3 dari 3 halaman

Jenis Olahraga yang Bisa Turunkan Kadar Kolesterol

4. Latihan beban

Latihan beban bisa dilakukan dengan olahraga ringan seperti push up, angkat besi, dan sit up. Dikutip dari jurnal Sports Medicine, mengungkapkan bahwa seseorang dengan kondisi pramenopause yang sudah menjalani sesi latihan beban, mengalami penurunan kolesterol dalam tubuhnya kurang dari 14 minggu.

5. Berenang

Olahraga renang dapat memperkuat organ jantung dengan cara membuat kerjanya lebih efisien saat memompa darah. Berenang juga dapat menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik di dalam darah.

 

Sumber: Website Polri

Dapatkan artikel olahraga lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer