Sukses


Juara Singapore Open 2022, Anthony Ginting: Terima Kasih Penonton, Rasanya Sepertinya Main di Indonesia

Bola.com, Jakarta - Anthony Ginting membawa pulang gelar juara event BWF World Tour Super 500, Singapore Open.

Mentas pada final Singapore Open 2022 hari Minggu (17/07/2022), Anthony Ginting mengalahkan Kodai Naraoka dengan permainan dua gim: 23-21, 21-17.

Usai pertandingan, Anthony Ginting membeberkan kunci kemenangannya. Salah satunya soal dukungan fans yang fantastis.

Anthony Ginting menyebut meski bermain di Singapura, ia merasa seperti unjuk kemampuan di Indonesia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Komentar Anthony Ginting

"Saya berterima kasih karena selama satu minggu ini saya merasa main seperti di rumah sendiri," kata Anthony Ginting.

"Tentunya karena dukungan dari teman-teman semua, fans semua, dan badminton lovers semua yang sudah rela dukung, datang ke stadium ini untuk menonton dan memberikan support saya."

"Sekali lagi saya sampaikan terima kasih," lanjutnya.

 

3 dari 4 halaman

Pembuktian

Anthony Ginting turut mengatakan gelar Singapore Open 2022 seakan pembuktian diri usai dirinya meraih hasil negatif beberapa turnamen terakhir. 

"Pertama-tama saya mengucap syukur Puji Tuhan Yesus Kristus bisa memenangkan Singapore Open di minggu ini dan di tahun ini," kata Ginting. 

"Pastinya sangat senang dan juga pastinya ini salah satu momen terbaik karena beberapa bulan terakhir ini, mungkin dari akhir tahun sampai terakhir sebelum Thomas Cup memang dari performa dan hasil pertandingan saya kurang baik," lanjutnya. 

 

4 dari 4 halaman

Menunggu Waktu Lama

Anthony Ginting memang menunggu waktu lama sebelum akhirnya meraih gelar juara pada ajang Singapore Open 2022. 

"Tetapi bersyukur dengan segala kerja keras dan juga kepercayaan dari pelatih, dari PBSI, dan semuanya teman-teman dan keluarga juga yang terus mendukung," Anthony Ginting mengungkapkan. 

"Sampai akhirnya puji Tuhan saya bisa memenangkan juara setelah setengah tahun mungkin lebih harus menunggu. Pastinya, kemenangan ini sebagai hadiah buat semuanya," tutupnya. 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer