Sukses


9 Arti Mimpi Bertengkar yang Perlu Dicermati

Bola.com, Jakarta - Tidak sedikit orang menganggap mimpi sebagai sesuatu yang sakral dan menjadi hal yang penting serta diyakini.

Bahkan, beberapa orang memercayai mimpi menjadi sebuah pertanda yang dapat menjadi petunjuk bagi orang yang mengalaminya.

Satu di antara mimpi yang bisa dialami yaitu pengalaman tidur tentang mimpi bertengkar. Mungkin ada yang merasa penasaran dengan arti mimpi tersebut.

Secara umum, mengalami mimpi bertengkar merupakan sebuah pertanda baik. Mimpi ini melambangkan impian dan harapan si pemimpi selama ini akan segera terwujud.

Terlepas dari itu, ada makna negatif yang terkandung dalam mimpi bertengkar. Ada seseorang yang tidak menyukai dan berusaha menyakiti si pemimpi.

Untuk lebih jelasnya, Anda bisa menyimak beberapa arti mimpi yang memiliki keterkaitan dengan bertengkar.

Berikut beberapa tafsir mimpi bertengkar yang perlu Anda cermati, dikutip dari laman Pinterpandai dan Bysnis, Selasa (26/7/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Arti Mimpi Bertengkar

1. Bagi Anda yang pernah mengalami mimpi bertengkar dengan manusia, ini menggambarkan Anda sedang kesal dan membutuhkan lingkungan yang membuat diri Anda tenang.

2. Apabila Anda mendapati mimpi bertengkar dengan hewan, ini bisa menjadi pertanda Anda sedang kehilangan tujuan hidup.

3. Jika Anda mengalami mimpi melihat orang bertengkar, ini melambangkan Anda atau keluarga Anda akan tertimpa musibah.

3 dari 4 halaman

Arti Mimpi Bertengkar

4. Pernahkah Anda mendapati mimpi bertengkar dengan saudara? Mimpi ini melambangkan si pemimpi akan mendapat rezeki dalam waktu dekat.

5. Mimpi bertengkar dengan hantu lalu kalah, ini dapat ditafsirkan si pemimpi akan terserang penyakit dalam waktu dekat.

6. Arti mimpi bertengkar dengan teman, si pemimpi akan kedatangan seorang tamu baik, dan tamu tersebut akan mendapatkan hadiah dari si pemimpi.

4 dari 4 halaman

Arti Mimpi Bertengkar

7. Saat Anda mimpi bertengkar dengan orang tua, ini melambangkan impian dan harapan Anda selama ini akan segera terwujud dalam waktu dekat.

8. Untuk Anda yang pernah mengalami mimpi bertengkar dengan pasangan, ini dapat ditafsirkan hubungan Anda dengannya sedang renggang. Cobalah untuk berkomunikasi semua permasalahan dengan pasangan Anda.

9. Jika Anda pernah bermimpi bertengkar dengan orang tidak dikenal, ini bisa jadi pertanda ada seseorang yang tidak menyukai dan berusaha menyakiti Anda.

 

Sumber: pinterpandai.com, bysnis.com

Dapatkan kumpulan artikel arti mimpi lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer