Sukses


8 Manfaat Olahraga Biliar bagi Tubuh yang Jarang Diketahui

Bola.com, Jakarta - Olahraga biliar digemari banyak orang. Sebab, olahraga ini bisa dimainkan secara perorangan maupun tim.

Cara bermain olahraga biliar dilakukan dengan mendorong (menyodok) bola-bola kecil yang telah diberi nomor supaya bisa masuk ke lubang-lubang yang ada di sisi meja.

Mungkin di antara Anda pernah bermain olahraga biliar untuk menyalurkan hobi atau sebatas bersenang-senang pengisi waktu luang.

Selain Anda bisa refreshing, bermain olahraga biliar bisa menyehatkan tubuh. Apakah Anda sudah mengetahui bahwa olahraga biliar memiliki banyak manfaat bagi tubuh?

Jika Anda belum mengetahui manfaat olahraga biliar bagi tubuh, Anda bisa menyimak penjelasannya pada artikel ini.

Berikut ini manfaat olahraga biliar bagi tubuh yang jarang diketahui, dikutip dari laman Dosenpenjas, Kamis (11/8/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Manfaat Olahraga Biliar bagi Tubuh

1. Meningkatkan Kebugaran Tubuh

Rutin berolahraga biliar, Anda bisa merasakan satu di antara manfaatnya, yakni meningkatkan kebugaran tubuh. Selain itu, Anda dapat terhindar dari berbagai penyakit yang tidak diinginkan.

2. Meningkatkan Kesehatan Tubuh

Manfaat olahraga biliar kedua adalah mampu meningkatkan kesehatan tubuh. Anda bisa rutin melakukan olahraga ini agar kesehatan tubuh tetap terjaga sehingga dapat terhindar dari berbagai penyakit.

3 dari 5 halaman

Manfaat Olahraga Biliar bagi Tubuh

3. Menghilangkan Stres

Manfaat lainnya dari olahraga biliar adalah dapat digunakan untuk menghilangkan stres. Bagi Anda yang sedang mengalami stres dapat melakukan olahraga ini karena cukup efektif untuk menyegarkan pikiran.

Anda bisa melakukan olahraga biliar sepulang berkegiatan sehari-hari bersama teman ataupun keluarga.

4. Membantu Pembentukan Otot

Jika Anda melakukan olahraga angkat beban atau full body workout yang membutuhkan intensitas tinggi, tentu hal itu mampu membantu pembentukan otot. Siapa yang menyangka, berolahraga biliar juga dapat membantu pembentukan otot.

Olahraga biliar bermanfaat untuk pembentukan otot punggung dan pinggul. Selain dua bagian itu, manfaat olahraga ini akan terasa pada bagian otot lengan Anda.

4 dari 5 halaman

Manfaat Olahraga Biliar bagi Tubuh

5. Membantu Mengelola Emosi

Bermain olahraga niliar secara tidak langsung Anda akan melatih otot motorik dan logika sehingga dengan melakukan olahraga ini Anda akan mampu mengelola emosi pada diri Anda.

6. Meningkatkan Kecerdasan

Siapa yang menyangka, melakukan olahraga ini mampu meningkatkan kecerdasan Anda. Sebab, dengan bermain olahraga biliar Anda akan melatih otak untuk berpikir teknik-teknik agar bola biliar tepat pada sasaran.

Aspek terpenting pada permainan ini Anda akan melatih konsentrasi Anda sehingga secara tidak langsung Anda dapat meningkatkan kecerdasan otak Anda.

5 dari 5 halaman

Manfaat Olahraga Biliar bagi Tubuh

7. Membakar Lemak di dalam Tubuh

Bermain olahraga biliar secara rutin dapat mengurangi kalori di tubuh. Pemain aktif melakukan gerakan yang sama sekali tidak disadari. Bergerak ke sana-ke mari melirik posisi bola sehingga dapat membakar lemak dalam tubuh.

Hal ini juga bermanfaat untuk menjaga berat badan tetap ideal dan terhindar dari obesitas.

8. Melatih Penglihatan

Rutin bermain biliar dapat melatih penglihatan. Fokus yang diperlukan dalam permainan berhubungan pula dengan kemampuan mata untuk melihat arah bola yang paling tepat agar masuk ke lubang permainan.

 

Sumber: Dosenpenjas

Yuk, baca kumpulan artikel manfaat bagi kesehatan lainnya dengan mengklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer