Sukses


30 Contoh Kalimat Persuasif yang Dapat Dijadikan Referensi

Bola.com, Jakarta - Kalimat persuasif sering muncul dalam teks pidato, teks negoisasi, maupun iklan. Kalimat persuasif adalah kalimat yang berisi ajakan, bujukan, rayuan, atau imbauan.

Adapun fungsi kalimat persuasif untuk memengaruhi pembaca atau pendengar supaya melakukan sesuatu sesuai kehendak penulis atau pembicara.

Lantaran bertujuan untuk mengajak para pembaca atau pendengar maka dalam merangkai kalimat persuasif harus dibuat semenarik mungkin.

Harapannya agar pembaca atau pendengar mau mengikuti dan terpengaruh oleh pesan tertentu yang hendak disampaikan.

Secara sederhananya, kalimat persuasif berfungsi sebagai media promosi.

Setelah mengetahui penjelasan singkat tersebut, kamu telah memiliki gambaran tentang kalimat persuasif. Jika kamu masih bingung, kamu bisa menyimak beberapa contoh kalimat persuasif pada artikel ini.

Berikut ini beberapa contoh kalimat persuasif, yang dapat dijadikan referensi, dikutip dari laman Saungwriter dan Pakdosen, Rabu (24/8/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Contoh Kalimat Persuasif

1. "Mari biasakan cuci tangan pakai sabun! Kuman mati tubuh terlindungi."

2. "Cintai bumi dengan menghemat energi. Ayo, matikan lampu jika tidak digunakan!"

3. "Karena hidup perlu banyak rasa, ayo pilih rasa kopi favoritmu di sini!"

4. "Mari lindungi bumi dengan tidak membuang sampah sembarangan."

5. "Mau belanja online hemat? Pakai Tokoku saja!"

6. "Mari lindungi hutan kita dari sifat serakah manusia!"

7. "Semua wajib pakai masker! Lindungi diri kita dan keluarga dari COVID-19."

8. "Mari hijaukan kembali bumi kita!"

9. "Merokok bisa membunuhmu. Mari, sayangi diri dengan menjauhi rokok."

10. "Ayo perangi narkoba!"

3 dari 4 halaman

Contoh Kalimat Persuasif

11. "Sumber ilmu adalah buku. Mari, perbanyak baca buku!"

12. "Uang tidak datang sendiri, bekerjalah!"

13. "Gagal bukan berarti kalah, ayo terus semangat!"

14. "Kesuksesan selalu diiringi dengan doa dan usaha. Ayo jangan menyerah!"

15. "Mari menanam pohon, kembalikan bumi yang hijau."

16. "Mari lestarikan laut dengan tidak membuang sampah ke laut."

17. "Lapar? Ayo isi perut kosongmu di Warmindo Mang Maman!"

18. "Yuk cintai diri sendiri dengan tidak membandingkan dirimu dengan orang lain."

19. "Musim hujan telah tiba. Mari cegah banjir dengan tidak membuang sampah sembarangan."

20. "Tubuh butuh nutrisi untuk tumbuh. Ayo, penuhi kebutuhan gizi harian tubuh."

4 dari 4 halaman

Contoh Kalimat Persuasif

21. "Jika fisik lelak, istirahatlah. Jika jiwa lelah, datang ke Lembaga Psikologi Bunda?"

22. "Ayo bersama-sama gotong royong membersihkan ruang kelas supaya tampak bersih dan indah!"

23. "Marilah tarafkan keyakinan dan ketaatan supaya kita terus memperoleh rahmat-Nya!"

24. "Menuntut ilmu dengan benar-benar!"

25. "Ayo kita tumbuh sehat dari masa kini!"

26. "Marilah wisata bersama-sama!"

27. "Marilah mengundang teman dan keluarga datang kesini!"

28. "Marilah benarkan apabila kita dapat menjalankan tugas ini!"

29. "Marilah jalankan salat sebelum kita disalatkan!"

30. "Marilah dekatkan barisan, satukan suara bagi keinginan bersama!"

 

Sumber: Saungwriter, Pakdosen

Dapatkan artikel contoh dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer