Bola.com, Osaka - Jadwal lengkap turnamen bulutangkis BWF 2022 akan kembali berlanjut. Setelah Kejuaraan Dunia 2022 berakhir, turnamen-turnamen besar lain sudah menanti.
Kejuaraan Dunia sudah selesai dan Indonesia mendapatkan dua medali dari ganda putra, yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (perak) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (perunggu).
Advertisement
Setelah ini, turnamen bulutangkis BWF akan berlanjut ke Japan Open 2022.
Berikut ini jadwal lengkap turnamen bulutangkis BWF 2022, Japan Open 2022 di Osaka, Selasa (30/8/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Pertandingan
Lapangan 1 mulai pukul 08.00 WIB
- Pertandingan 1: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada)
Lapangan 2
- Pertandingan ke-5: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo Vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)
- Pertandingan ke-7: Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) Vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
Lapangan 3
- Pertandingan ke-9: Yvone Li (Jerman) Vs Gregoria Mariska Tunjung
Lapangan 4
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana Vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia)
Advertisement
Jadwal Lengkap Turnamen BWF 2022
September
- 10-25 September 2022: Asian Games 2022 (di Hangzhou, China)
Oktober
- 4-9 Oktober 2022: US Open (BWF Super 300)
- 18-23 Oktober 2022: Indonesia Masters Super 100
- 18-23 Oktober 2022: Denmark Open (BWF Super 750)
- 25-20 Oktober 2022: French Open (BWF Super 750)
November
- 1-6 November 2022: Macau Open (BWF super 300)
- 1-6 November 2022: Hylo Open (BWF Super 300)
- 8-13 November 2022: Hong Kong Open (BWF Super 500)
- 22-27 November 2022: New Zealand Open (BWF Super 300)
- 29 November - 4 Desember 2022: China Open (BWF Super 1.000)
Desember
- 6-11 Desember 2022: Fuzhou China Open (BWF Super 750)
- 14-18 Desember 2022: BWF World Tour Finals 2022 (di Guangzhou, China)
Sumber: BWF
Apriyani / Fadia Kembali
Setelah terpisah di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti kembali bertandem.
"Persiapan sama saja dengan turnamen-turnamen sebelumnya. Di sini walau tempatnya berbeda tapi masih di Jepang jadi mungkin Fadia sudah lebih tahu kondisi lapangan dan bolanya," ucap Apri via PBSI.
"Saya yang masih harus adaptasi. Jadi saya nanti akan banyak tanya ke Fadia. Saya sebelum ke sini juga latihan di Jakarta jadi tadi latihan pertama dan terakhir sebelum bertanding besok. Harus sudah harus siap dan fokus," tambahnya.
Pada Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 pekan lalu yang mentas di Tokyo, Fadia kembali berpasangan dengan Ribka Sugiarto. Mereka terhenti di babak 32 besar dari pasangan Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Advertisement